Fimela.com, Jakarta Bagi penggemar keik cokelat, Hot Fudge Pudding Cake pastinya wajib dicoba. Membuatnya sendiri di rumah pun ternyata tidak terlalu sulit. Berikut resep yang bisa langsung kita ikuti.
BACA JUGA
Advertisement
Bahan Cake
- 1 cup tepung terigu
- 1/4 cup cokelat bubuk
- 1/4 cup gula pasir
- 2 sdt baking powder
- 3/4 cup susu
- 1/4 sdt garam
- 1/4 cup unsalted buter cair
- 1 sdt ekstrak vanila
Bahan Fugde Sauce
- 1/4 cup brown sugar
- 1/3 cup gula pasir
- 3 sdt cokelat bubuk
- 1 1/4 air mendidih
Cara Membuat
1. Untuk membuat cake, masukkan gula, tepung, cokelat bubuk, baking powder, dan garam, llau aduk rata. Tambahkan susu, unsalted buter, dan ekstrak vanila. Aduk sampai tidak bergerindil/tidak ada gumpalan.
2. Tuang adonan cake ke wadah pyrex.
3. Untuk membuat fudge sauce, rebus gula pasir, brown sugar, bubuk cokelat, dan air.
4. Tuang fudge sauce ke atas adonan cake. Panggang di oven selama kurang lebih 35 menit.
5. Diamkan cake selama kurang lebih 15 menit, lalu sajikan dengan whipped cream dan bubuk kayu manis bila suka.
Selamat mencoba!
#ChangeMaker