Sukses

Lifestyle

Ini Sekian Gejala Virus Corona, Sekilas Mirip Flu Biasa

Fimela.com, Jakarta Semakin maraknya virus corona yang dikabarkan berbagai media tentu membuat banyak orang merasa resah. Baru-baru ini dikabarkan ada dua orang yang terjangkit virus corona di Indonesia, dan kabar ini tentu membuat setiap orang perlu lebih ketat lagi menjaga kesehatan.

Salah satu langkah penting yang perlu diketahui dalah gejala virus corona yang menyerang tubuh. Jika mengetahui gejalanya sejak awal, orang bisa mencegahnya mejadi lebih parah dan menyebarkannya pada orang lain.

Seperti dilansir dari WebMd, gejala virus Corona atau COVID-19 mirip dengan gejala infeksi pernapasan pada umumnya, seperti flu.

Gejala Virus Corona:

  • Hidung tersumbat
  • Hidung berair
  • Bersin-bersin
  • Batuk
  • Sakit tenggorokan
  • Kepala pening dan berat
  • Badan mudah lelah
  • Meriang
  • Demam

Ketika infeksi virus sudah lebih parah, penderita bisa mengalami sesak napas atau napas pendek-pendek dan berat, batuk yang semakin sering dan demam yang berkepanjangan atau tak kunjung mereda.

Bahayanya, jika virus corona menginfeksi sistem pernapasan bawah seperti paru-paru, dapat menimbulkan pneumonia dan di tahap inilah orang memiliki risiko besar kesulitan bernapas hingga kematian.

Kita perlu lebih waspada mengenali gejala virus corona. Jika merasa tak enak badan, akan lebih baik cepat periksa ke dokter dan segera diobati. Apalagi di musim hujan yang rentan membuat orang sakit.

#ChangeMaker with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading