Sukses

Lifestyle

Resep Salted Chocolate Cookies

0(0)

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Suka dengan kukis cokelat? Coba deh bikin salted chocolate cookies yang satu ini. Rasanya tidak terlalu manis tapi enak banget. Berikut resep yang bisa dicoba.

Bahan-Bahan

  • 90 gram teping pregel
  • 20 gram cokelat bubuk
  • 4 gram baking powder
  • 1,5 gram seasalt
  • 180 gram dark chocolate compound (DCC), dipotong-potong
  • 56 gram unsalted butter
  • 2 butir telur
  • 130 gram gula aren
  • 4 gram ekstrak vanila
  • 50 gram choco chips
  • seasalt secukupnya untuk taburan

Cara Membuat

1. Lelehkan butter dan DCC dengan cara ditim. Sisihkan.

2. Kocok telur, gula, dan vanilla dengan mixer menggunakan kecepatan sedang selam 5 menit.

3. Masukkan lelehan cokelat sambil diaduk dengan mixer menggunakan kecepatan rendah.

4. Masukkan bahan kering lainnya dan choco chips. Kocok dengan kecepatan rendah selama 20 detik. Matikan mixer.

5. Panaskan oven. Siapkan loyang yang sudah dialasi baking sheet dan diolesi butter.

6. Masukkan adonan ke dalam piping bag. Semprotkan adonan di loyang dengan beri jarak secukupnya.

7. Taburkan seasalt. Panggang selama kurang lebih 15 menit.

Setelah cookies dingin, simpan di dalam stoples dengan tutup rapat. Selamat mencoba!

#ChangeMaker

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

What's On Fimela
Loading