Sukses

Food

Resep Nasi Uduk Pulen dan Gurih dengan Magic Com

0(0)

Waktu Pembuatan50 Menit
Jumlah Porsi1 Piring Porsi

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Membuat nasi uduk yang pulen dan gurih bisa dilakukan di rumah. Menggunakan magic com, kita bisa membuat nasi uduk yang enak. Berikut resep yang bisa dicoba.

Bahan-Bahan

  • 280 gr beras
  • 100 ml santan kelapa
  • 400 ml air
  • 1 sdt garam
  • 1/2 sdt ketumbar bubuk
  • 3 lembar daun jeruk
  • 3 lembar daun salam
  • 1 lembar daun pandan
  • 1 batang serai

Cara Membuat

1. Cuci beras sampai bersih. Rendam semalaman.

2. Masukkan beras ke magic com. Tambahkan santan, garam, air, daun salam, daun jeruk, serai, daun pandan, dan ketumbar.

3. Masak di magic com sesuai intruksi.

4. Setelah nasi matang, aduk-aduk nasi. Keluarkan daun salam, daun jeruk, daun pandan, dan serai. Tutup kembali.

5. Nasi uduk siap dinikmati.

Mudah sekali kan? Selamat mencoba!

 

#ChangeMaker

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Loading