Sukses

Lifestyle

5 Tips Memudahkan Kamu Melakukan Olahraga Pagi

Fimela.com, Jakarta Bangun pagi dan melakukan olahraga mungkin terasa seperti rutinitas yang melelahkan, benar? Namun jika kamu bisa melakukannya dengan rutin, maka hal tersebut tidak akan terasa terlalu sulit.

Dilansir dari purewow.com, Rabu (5/2/2020), berikut ini adalah beberapa tips untuk memudahkan kamu melakukan olahraga di pagi hari. Penasaran?

1. Menetapkan tujuan di malam sebelumnya

Kamu mungkin juga memiliki tujuan jangka panjang, namun menetapkan tujuan harian juga sama pentingnya. Hal ini dilakukan untuk membantumu fokus melakukan olahraga tertentu.

2. Mengonsumsi protein segera setelah bangun

Olahraga dengan perut kosong tidak disarankan untuk dilakukan. Protein adalah makanan yang bisa kamu konsumsi dari beberapa bahan sederhana, seperti putih telur, kurma, dan kacang-kacangan.

3. Lewatkan happy hour

Happy hour biasanya ditandai dengan mengonsumsi alkohol, di mana alkohol sebenarnya bisa mengganggu tidur restoratif. Hindari konsumsi alkohol agar tubuh mendapatkan istirahat yang tepat sebelum kamu olahraga.

 

4. Mendengarkan musik

Mendengarkan lagu favorit sebelum kamu memulai olahraga sebenarnya dapat memiliki efek positif pada kinerja tubuh. Studi menyatakan bahwa serangkaian lagu favorit dapat meningkatkan efisiensi energi dan mengurangi rasa lelah.

5. Jangan pernah melewatkan pemanasan

Pemanasan adalah hal penting yang harus kamu lakukan ketika ingin rutin olahraga. Berkomitmenlah melakukan pemanasan sebelum memulai olahraga untuk mengaktifkan serat-serat otot. Selamat mencoba!

Saksikan video menarik setelah ini

#GrowFearless with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading