Sukses

Lifestyle

Menu Praktis Terong Raos

0(0)

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Suka dengan sajian Terong? Sahabat Fimela wajib mencoba menu masakan ini. Terong sering diolah menjadi aneka masakan. Salah satu sajian Terong adalah digoreng tepung dan kemudian disajikan dengan sambal.

Olahan ini biasa disebut Terong Raos. Cara memasaknya yang mudah membuat sajian ini banyak disuka. Tertarik mencobanya? Berikut resepnya yang bisa dicoba.

Bahan:

  • 2 buah terong
  • 1 bungkus tepung bumbu serbaguna
  • 3 siung bawang putih
  • 4 siung bawang merah
  • 4 buah cabai rawit merah
  • 2 buah cabai merah besar
  • 2 buah cabai hijau besar
  • 3 lembar daun jeruk
  • Gula secukupnya
  • Garam secukupnya
  • Kecap manis
  • Kecap ikan

Cara Membuat:

  1. Potong serong terong, lalu balur dengan tepung serba guna. Goreng hingga matang. Sisihkan.
  2. Iris semua bumbu, lalu tumis hingga harum.Tambahkan sedikit air, gula, garam, kecap manis dan kecap ikan.
  3. Masukkan terong, aduk hingga merata. Tes rasa.
  4. Terong Raos siap disajikan.

Mudah bukan cara membuatnya? Semoga suka.

#GrowFearless with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

What's On Fimela
Loading