Sukses

Lifestyle

4 Inspirasi Masakan Berbahan Ikan Gurami

Fimela.com, Jakarta Memiliki daging yang empuk dan duri yang dapat dengan mudah dipisahkan dari dagingnya, membuat ikan gurami menjadi primadona setiap orang. Banyak olahan ikan gurami yang dapat dijumpai di rumah makan.

Nah, Sahabat Fimela pun dapat membuat masakan berbahan dasar ikan gurami ini dengan resep rumahan. Berikut ini inspirasi masakan yang berbahan dasar ikan gurami, yang bisa dicoba.

Ikan Gurami Bakar Madu

Ikan gurami bakar madu bisa menjadi salah satu pilihan. Gurihnya bumbu bakaran di tambah dengan olesan madu, menjadikan hidangan ini lebih gurih dan manis. Sangat enak dilahap dengan nasi putih yang masih hangat dan sambal terasi.

Ikan Gurami Goreng Tepung Saus Jamur

Ikan gurami yang difillet terlebih dahulu, lalu digoreng dengan balutan tepung. Membuatnya gurih dan krispi. Ditambah dengan siraman saus jamur yang pedas manis membuat masakan ini lebih nikmat. Masakan ini dapat dihidangkan untuk menu makan malam bersama keluarga.

Sop Ikan Gurami

Sop pada umumnya menggunak isian sayur seperti brokoli, kubis, wortel, kentang, dan lain-lain. Tahu tidak, jika Sahabat Fimela dapat membuat sup dengan isian daging ikan gurami. Selain ikannya saja, Sahabat Fimela juga dapat menambahkan potongan sayur di dalamnya. Sensasi segar sup ikan gurami dapat dinikmati untuk menu makan siang bersama keluarga.

Ikan Gurami Saus Mangga Muda

Ikan gurami yang biasanya di masak dengan saus pedas manis, sudah biasa. Coba kalau rasa asam yang diciptakan berasal dari mangga muda. Ikan gurami yang digoreng terlebih dahulu akan terasa nikmat apabila dinikmati dengan siraman saus asam mangga muda. Saus yang terasa manis dengan rasa yang sedikit masam dari buah mangga, membuatnya menjadi gurih dan segar. Sangat cocok bila dihidangkan untuk makan siang.

Nah, berikut tadi beberapa rekomendasi masakan yang berbahan dasar ikan gurami. Sahabat Fimela dapat mencoba salah satu rekomendasi di atas. Kira-kira mana nih yang menjadi pilihan favoritmu ?

#GrowFearless With FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading