Fimela.com, Jakarta Ingin membuat sup kacang merah yang sedap? Coba langsung saja bikin resep yang satu ini.
BACA JUGA
Advertisement
Bahan-Bahan
- 500 gram kacang merah
- 300 gram daging sapi
- 2 batang daun bawang
- 2 batang seledri
- 1 buah tomat
- 1 buah kentang
Bumbu yang Dihaluskan
- 6 siung bawang putih
- 1 ruas jahe
- 1/4 bagian pala
- garam dan merica secukupnya
Cara Membuat
1. Rebus daging sampai empuk, potong dadu.
2. Cuci bersih kacang, masukkan ke dalam air kaldu daging.
3. Masukkan bumbu halus, irisan kentang, dan daging sapi ke dalam rebusan kacang merah. Masak hingga kacang empuk.
4. Masukkan irisan daun bawang dan tomat. Aduk sebentar. Sajikan.
Disajikan dengan taburan bawang goreng akan lebih gurih. Selamat memasak!
#GrowFearless with FIMELA