Sukses

Lifestyle

Gagal Garing, Ini Sekian Alasan Kue Kering Tidak Renyah

Fimela.com, Jakarta Terkadang ketika membuat kue kering, beberapa orang akan kesulitan mendapatkan kue kering yang renyah. Karena satu hal dan lainnya, terkadang kue kering hasilnya tidak renyah dan padat. Padahal kerenyahan kue kering menjadi poin utama jika ingin menikmati kue kering dengan maksimal.

Ternyata ada beberapa hal yang perlu diperhatikan jika ingin mendapatkan kue kering renyah dan gurih.

1. Tepung yang tidak tepat

Pada dasarnya kue kering harus menggunakan tepung protein rendah karena tepung inilah yang menyerap lebih sedikit cairan sehingga hasil kue kering jadi padat, garing dan renyah.

2. Takaran bahan

Selalu ikuti takaran sesuai resep, jangan asal menakar atau bahkan mencoba-coba mengubah takaran apalagi jika masih pemula. Akan lebih baik jika punya timbangan di rumah agar takarannya pas.

3. Bahan yang tidak suhu ruangan

Telur, margarin atau mentega yang disimpan di kulkas sebaiknya biarkan hingga suhu ruangan, karena percaya atau tidak, bahan yang tidak suhu ruangan akan mempengaruhi hasil kue kering.

4. Tidak menggunakan margarin

Gunakan lemak jenis margarin atau mentega putih (shortening) daripada mentega biasa karena sifat mentega yang melembutkan sehingga akan membuat kue kering lebih mudah hancur, terlalu lembut dan tidak renyah.

5. Terlalu lama mengaduk adonan

Mengaduh adonan secukupnya saja hingga merata, terlalu lama mengaduk adonan hanya akan membuatnya keras, bukan berarti bisa renyah, karena jika terlalu keras juga tak enak dimakan.

6. Memanggang dengan suhu terlalu tinggi

Rata-rata kue kering dipanggang dalam suhu 200 derajat Celcius. Suhu tinggi memang akan membuat kue lebih renyah atau luarnya krispi, tapi jika terlalu tinggi, bagian dalamnya tidak matang dan masih basah.

Itu dia sekian penyebab kue kering tidak renyah dan garing jika dimakan. Coab telisik mana kesalah yang biasa Sahabat Fimela lakukan.

#GrowFearless with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading