Sukses

Lifestyle

Resep Praktis Dada Ayam Bumbu Kecap Pedas Manis

Fimela.com, Jakarta Daging ayam terutama bagian dada menjadi salah satu bahan makanan yang bisa diolah menjadi berbagai masakan lezat dan menggugah selera. Dada ayam juga merupakan salah satu bahan makanan yang menyehatkan karena tidak ada banyak lemak serta kolesterol di dalamnya.

Ngomongin soal dada ayam, kali ini Fimela punya resep lezat dan sehat dengan bahan dasar dada ayam. Resep tesebut adalah dada ayam masak kecap pedas manis tanpa tulang. Seperti apa resepnya? Yuk, simak yang berikut ini.

Bahan dan Bumbu

Bahan

  • 500 gram dada ayam tanpa tulang, potong sesuai selera
  • 1 batang daun bawang, cincang kasar
  • 1 batang daun seledri, utuhkan
  • 1 buah bawang bombay, iris halus
  • 1 ruas jari lengkuas, memarkan
  • 1 ruas jari jahe, memarkan
  • Kecap manis, secukupnya
  • Minyak goreng, secukupnya

Bumbu Halus

  • 3 siung bawang putih
  • 6 siung bawang merah
  • 10 buah cabai keriting
  • 2 buah cabai merah besar, buang isi
  • 2 butir kemiriGaram, secukupnya
  • Gula, secukupnya
  • Penyedap masakan, secukupnya

Cara Membuat

  1. Goreng dada ayam yang telah dipotong hingga matang. Tapi usahakan agar dada yang digoreng tidak terlalu keras. Sisihkan sebentar.
  2. Panaskan sedikit minyak, tumis bawang bombay hingga harum. Tambahkan bumbu yang telah dihaluskan ke dalam tumisan bawang bombay. Aduk rata hingga harum.
  3. Tambahkan dada ayam yang telah digoreng ke dalam bumbu, aduk rata.
  4. Tambahkan lengkuas dan jahe kemudian masak lagi hingga harum.
  5. Tambahkan sedikit air, kecap manis, daun bawang dan daun seledri. Aduk-aduk hingga semua bahan tercampur rata.
  6. Koreksi rasa, angkat dada ayam bumbu kecap yang telah matang. Sajikan selagi masih hangat.

Resep masakan ayam yang sangat mudah bukan? Selamat mencoba resep ini dan semoga keluarga di rumah suka. Jika Sahabat Fimela tak terlalu suka masakan pedas, kurangi penggunaan cabai dalam masakan ini.

#GrowFearless with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading