Fimela.com, Jakarta Seni kini memasuki era digital, di mana proses penciptaannya serta display-nya sudah dilakukan menggunakan berbagai teknologi mutakhir yang semakin berkembang. Jika Sahabat Fimela sangat menyukai dunia desain, melukis, atau membuat karya seni lainnya, mungkin sketsa dan berbagai proses pembuatannya telah melibatkan teknologi yang sudah terkomputerisasi.
Jika sebelumnya kamu harus membawa sketch book dan laptop serta alat-alat seni lainnya ke mana pun kamu berada, kini kamu tinggal membawa satu laptop saja yang bisa melakukan banyak hal untuk memulai dan menyelesaikan karya senimu. Untuk itu, HP Inc. Indonesia meluncurkan HP Spectre x360 terbaru, yang merupakan sebuah PC konvertibel terkecil di dunia.
Advertisement
BACA JUGA
Hadir dengan fitur-fitur terbaru dan desain premium, HP Spectre x360 ini sangat cocok untuk kamu yang suka mendesain, menciptakan berbagai karya seni, atau juga buat kamu yang memiliki batasan tipis antara work dan personal life.
Naufal Abshar, seorang seniman muda yang telah berpartisipasi dalam pameran seni di Singapura, Venice, Washington DC, New York, Hong Kong, dan Lithuania, mengaku aktivitasnya sebagai seniman dan secara personal sangat terbantu dengan kehadiran HP Spectre x360 ini.
"Saya seniman konvensional yang melukis dengan paint pigment. Melihat HP baru ini, it's magic. Biasanya kalau ada pameran ribet. Harus bawa sketch book, laptop, dan keperluan lainnya. Sekarang cuma bawa HP saja. Kalau saya ada ide, just sketch on HP. Sekarang, waktu dan tempat bukan lagi menjadi penghalang untuk berkarya. HP tebaru ini juga sangat practical dan responsive," jelasnya.
Advertisement
Baterai Tahan Hingga 22 Jam dan Berbagai Fitur Canggih
Bukan cuma dibuat untuk para seniman dan penikmat seni, HP Spectre x360 ini sebenarnya didesain untuk semua orang dengan segala kebutuhan hari-hari dan pekerjaannya. Ketika kamu harus menyelesaikan pekerjaan di taman tanpa ada akses untuk charging, Sahabat Fimela tidak perlu khawatir. Karena, PC konvertibel ini memiliki baterai yang tahan hingga 22 jam.
Dilengkapi dengan 10th Gen Intel Core processor, mengedit dan streaming video tidak akan lemot sama sekali! Buat kamu yang ingin memiliki privasi saat bekerja di area umum, kamu bisa menekan tombol F1 untuk mengaktifkan privacy screen sehingga tidak akan ada orang yang bisa mengintip pekerjaanmu!
Selain itu, juga ada pen pelengkap yang bisa memudahkanmu untuk membuat sketch atau sekadar menulis dan mencatat dengan cepat. HP Spectre x360 ini kini sudah ada di pasaran Indonesia, dengan harga mulai dari Rp19 jutaan di toko mitra resmi HP.
#Growfearless with FIMELA