Sukses

Food

Resep Mie Kuah Ayam Bawang Buat Sendiri

0(0)

Waktu Pembuatan40 Menit
Jumlah Porsi1 Porsi

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Sedang tak punya persediaan mie instan dengan rasa ayam bawang tapi ngidam makan mie itu? Sebenarnya bisa dibuat sendiri di rumah dengan bahan-bahan sederhana, ini dia resepnya.

Bahan:

  • 1 papan mie telur
  • 1 potong dada ayam
  • 1 butir telur
  • 2 siung bawang putih
  • 2 siung bawang merah
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt kaldu ayam bubuk
  • 1/4 sdt merica bubuk
  • air dan minyak secukupnya

Cara Membuat:

  1. Rebus mie setengah matang, tiriskan.
  2. Tumis bawang putih dan merah hingga harum dan hampir matang, masukkan dada ayam dan tumis hingga berubah warna dan matang.
  3. Tuang air secukupnya, masukkan garam, kaldu dan merica bubuk. Aduk rata dan masak hingga mendidih.
  4. Masukkan mie telur. Kocok lepas, telur tuang ke dalam mie rebus yang mendidih, aduk rata. Tes rasa jika sudah sedap, angkat.

Mie kuah ayam bawang siap sajikan.

#GrowFearless with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Loading