Sukses

Lifestyle

Menjadi Orang Ketiga dalam Sebuah Hubungan akan Melukai Diri Sendiri

Fimela.com, Jakarta Pernah jatuh hati pada seseorang yang sudah punya pasangan? Atau mungkin saat ini sedang terjebak menjadi orang ketika dalam sebuah hubungan? Menjalin hubungan dengan seseorang yang hatinya tak sepenuhnya untuk kita memang sangat berisiko.

Menjadi orang ketika dalam sebuah hubungan bisa berakhir melukai diri kita sendiri. Jika saat ini kamu menjadi pihak ketiga dalam suatu hubungan, ada baiknya untuk mempertimbangkan diri melepaskan diri dari hubungan tersebut.

1. Kamu Berhak Mendapat Perlakuan yang Lebih Baik

Sampai kapan mau bertahan dengan seseorang yang hatinya terbagi dengan perempuan lain? Kamu berhak mendapat perlakuan yang lebih baik. Berhak mendapat respek yang lebih baik. Sebelum keadaan semakin runyam, cobalah untuk memikirkan kembali kebahagiaanmu.

2. Berisiko Tinggi Dituduh sebagai Perusak Hubungan

Tidak semua orang paham akan situasi dan kondisi yang sedang kamu hadapi. Bisa jadi kamu terjebak sebagai orang ketiga karena pasanganmu tak mau jujur atau terbuka padamu. Meski begitu, kamu tetap berisiko tinggi dituduh sebagai perusak hubungan. Pada akhirnya, kamu yang akan terluka karenanya.

 

3. Merasa Tidak Tenang

Menjalin sebuah hubungan yang membuatmu terus merasa tidak tenang akan menjadi siksaan tersendiri untukmu. Takut ditinggalkan. Takut diabaikan. Takut disalahkan padahal kita adalah korban. Penting untuk bersikap lebih tegas pada diri sendiri dalam menjalani sebuah hubungan. Untuk apa mempertahankan hubungan bila kita terus dihantui rasa takut dan tak tenang?

4. Tak Ada Kejelasan di Masa Depan

Mau dibawa ke mana hubungan yang ada? Sampai kapan hatimu kuat dan bisa bertahan dengan dia yang tak pernah menjadikanmu prioritas utama? Masa depan yang tampak tak jelas bisa membuat kita makin menderita dan tersiksa. Menjalani hubungan tanpa kejelasan karena hanya menjadi pihak ketiga pada akhirnya akan membuang-buang waktu kita saja.

Menjalani sebuah hubungan sudah selayaknya membuat kita bahagia dan hidup kita lebih baik. Kalau menurutmu sendiri bagaimana, apa yang sebaiknya dilakukan bila terjebak menjadi orang ketiga dalam sebuah hubungan?

 

#GrowFearless with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading