Sukses

Lifestyle

Suhu Udara Tinggi, Bolehkah Sahabat Fimela Minum Air Es?

Fimela.com, Jakarta Akhir-akhir ini suhu udara di Indonesia sedang meningkat. Saat suhu udara meningkat dan cuaca panas, minum minuman yang menyegarkan seperti air es adalah kebahagiaan tersendiri. Namun, minum air es saat cuaca panas dan setelah kita melakukan aktivitas di luar lapangan apakah ini aman?

Melansir dari laman Liputan6.com, minum air es saat cuaca terik atau panas adalah hal yang boleh saja dilakukan. Tidak ada larangan minum air es saat cuaca panas selama kita tidak menderita risiko penyakit khusus yang dilarang minum air es atau makan makanan dengan suhu rendah.

Minum Air Es Saat Cuaca Panas

Ketua Indonesian Hydration Working Group (IHWG), dokter Diana Sunardi SpGK mengatakan, "Boleh saja minum air es saat cuaca panas atau setelah kita berpanas-panasan. Tidak masalah minum air es saat tubuh kita merasa gerah atau panas."

Mengonsumsi minuman atau makanan dingin saat panas bisa menyegarkan tubuh lebih cepat jika dibandingkan mengonsumsi minuman atau makanan bersuhu panas atau hangat. Meski begitu, dokter Diana mengingatkan agar kita tidak mengonsumsi minuman atau makanan yang terlalu dingin. Konsumsi makanan dan minuman yang terlalu dingin dikhawatirkan bisa menyebabkan kram perut.

Saat cuaca panas, sebaiknya kita mengonsumsi minuman dan makanan yang tidak terlalu dingin dan tidak terlalu panas. Usahakan untuk mengonsumsi makanan dan minuman menyegarkan serta membuat tubuh merasa lebih nyaman.

#GrowFearless with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading