Sukses

Lifestyle

Resep Tumis Rebung Daging Ayam Pedas

0(0)

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Ingin membuat tumisan rebung yang sedap dan pedas? Coba bikin tumis rebung daging ayam yang satu ini. Resepnya cukup mudah untuk diikuti.

Bahan-Bahan

  • 1 kg rebung rebus, iris tipis memanjang
  • 250 gram daging ayam, potong dadu
  • 2 butir bawang bombay
  • 5 siung bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 5 buah cabai rawit
  • 1 sdt lada bubuk
  • gula, garam, kecap manis, dan kecap asin secukupnya

Cara Membuat

1. Iris bawang bombay, bawang merah, cabai, dan bawang putih. Tumis hingga layu.

2. Masukkan potongan daging ayam. Tumis hingga daging matang atau berubah warna.

3. Masukkan rebung. Tambahkan gula, garam, kecap manis, dan kecap asin.

4. Tambahkan air secukupnya. Masak hingga air berkurang. Angkat dan sajikan.

Selamat mencoba!

#GrowFearless with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

What's On Fimela
Loading