Sukses

Lifestyle

Menu Hari Ini: Tumis Teri, Semur Lidah Sapi dan Ayam Krispi Saus Teriyaki

ringkasan

  • Menu Sarapan: Tumis Teri Gurih Manis
  • Menu Makan Siang: Semur Lidah Sapi
  • Menu Makan Malam: Ayam Krispi Saus Teriyaki

Fimela.com, Jakarta Masih bingung menyiapkan menu di hari minggu ini? Rekomendasi menu hari ini dari Fimela ini akan membantumu.

Menu Sarapan: Tumis Teri Gurih Manis

Bahan:

  • 1 cangkir ikan teri kering
  • 2 sdt minyak sayur
  • 2 sdt kecap asin
  • 3 sdm air
  • 2 sdt gula
  • 2 sdt madu
  • 3 siung bawang putih, dicincang
  • 1 sdt minyak wijen
  • 1 sdt biji wijen

Cara Membuat:

  1. Panaskan minyak di wajan anti lengket dengan api sedang. Tumis teri selama 3 menit. Matikan api. Sisihkan.
  2. Masukkan semua bahan, kecuali minyak wijen dan biji wijen, ke wajan. Masak hingga agak mengental sekitar 3 menit.
  3. Masukkan teri. Aduk sebentar sampai tercampur rata. Masukkan biji wijen dan minyak wijen.
  4. Angkat dan sajikan.

Menu Makan Siang: Semur Lidah Sapi

Lidah sapi bisa diolah jadi berbagai masakan, salah satunya adalah semur. Seperti resep berikut ini.

Bahan:

  • 2 buah lidah sapi (kurang lebih 500-700 gr)

Bumbu:

  • 1 ruas jahe, hancurkan
  • 1 batang kayu manis
  • 2 lembar daun salam
  • 5 buah cengkih
  • 3 sdm kecap manis
  • 1 sdm kecap asin
  • garam dan gula secukupnya

Bumbu halus:

  • 5 siung bawang putih
  • 8 siung bawang merah
  • 3 buah cabai rawit
  • 1 butir pala
  • 1/2 sdt pala bubuk
  • 1 sdt merica bubuk

Cara Membuat:

  1. Rebus air dan masukkan lidah sapi, rebus hingga matang dan kulit luarnya mengelupas. Tiriskan dan kupas kulit luarnya, kemudian potong-potong tipis. Rebus lagi hingga matang dan mengeluarkan kaldu.
  2. Tumis bumbu halus hingga harum, masukkan daun salam, jahe dan kayu manis. Tumis lagi hingga harum.
  3. Tuang kaldu beserta lidah sapi yang sudah dipotong-potong.
  4. Masak hingga mendidih, masukkan kecap manis, kecap asin dan gula garam secukupnya. Tes rasa, jika sudah empuk dan kuah mengental, sipa sajikan.

Menu Makan Malam: Ayam Krispi Saus Teriyaki

Masak ayam yang sederhana namun ala-ala restoran? Gampang sekali, seperti resep ayam kripsi saus teriyaki berikut ini.

Bahan:

  • 10 potong paha ayam
  • 1 buah jeruk nipis

Bahan tepung:

  • 100 gr tepung ayam krispi
  • 2 sdm tepung terigu yang

Saus:

  • 2 sdm saus teriyaki
  • 1 sdm saus tiram
  • 1 sdm saus cabai
  • air secukupnya

Cara Membuat:

  1. Balur ayam dengan jeruk nipis kurang lebih 10 menit. Cuci bersih.
  2. Larutkan tepung terigu dengan air secukupnya, celupkan dan gulingkan ke tepung ayam. Goreng hingga matang kecokelatan. Tiriskan.
  3. Panaskan sedikit minyak, masukkan semua saus, aduk rata hingga mengental. Tes rasa jika sudah sesuai, angkat.

Selamat memasak dan selamat berkumpul bersama keluarga.

#GrowFearLess with Fimela

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading