Fimela.com, Jakarta Menjalin hubungan LDR atau jarak jauh bisa dibilang sebagai hal yang tak mudah. Apalagi jika dirimu termasuk pribadi yang kurang bisa menahan rindu saat jarak dan waktu memisahkan.
Merindukan orang yang kita sayang adalah hal yang wajar dialami semua orang. Rasa rindu dan kangen ini umumnya akan bertambah besar dan kuat ketika kita tak bisa bertemu dengannya sewaktu-waktu seperti apa yang kita mau.
Ketika rindu melanda hati, melansir dari laman health.com hampir semua orang emosinya jadi tidak stabil. Rindu yang telah membuncah bahkan bisa saja membuat seseorang uring-uringan atau marah-marah tidak jelas. Puncak dari rindu adalah seseorang akan menangis sejadi-jadinya. Pedihnya, rindu yang berlebihan ini sering dirasakan oleh mereka yang menjalin hubungan LDR.
Advertisement
Untuk melepas rindu bagi pasangan LDR, sebenarnya ini tak harus dilakukan dengan melakukan temu jika memang waktu belum mengijinkan. Ada beberapa cara untuk melepas rindu karena LDR.
BACA JUGA
Advertisement
Cara Melepas Rindu bagi Pasangan LDR
- Sibukkan diri dengan hobi atau aktivitas kesukaanmu. Pelan tapi pasti, aktivitas ini akan membuatnya semakin sabar dan melupakan sejenak rindu yang membuncah di hati.
- Berkumpullah bersama orang-orang yang membuatmu lebih tenang dan bahagia. Orang itu bisa teman, sahabat atau keluarga. Berinteraksi dengan banyak orang akan membuat hari-harimu jadi lebih hidup.
- Sempatkan waktumu untuk jalan-jalan dan menikmati hari melihat dunia luar. Rasa rindu di hati biasanya akan semakin besar dan membuncah kala dirimu banyak menghabiskan waktu sendiri di rumah.
- Sebisa mungkin hindari mendengar lagu yang membuatmu semakin sedih atau galau. Sebaiknya dengarkan lagi yang membuatmu lebih semangat dan ceria.
- Tak hanya menghindari mendengar lagu sedih, dirimu juga harus menghindari aktivitas menonton film sedih atau romantis. Film bisa membuat suasana hatimu semakin tak karuan.
- Sibukkan diri dengan melakukan olahraga. Selain bisa membuatmu melupakan rasa rindumu, ini juga akan membuatmu lebih sehat dan bugar.
- Kirim pesan chat atau lakukan panggilan telepon bahkan video call. Namun ingat, usahakan agar mengirim chat dan menelepon di waktu yang tepat di mana dirimu dan pasangan sama-sama sedang berada di waktu luang.
- Panjatkan doa agar Tuhan menguatkan hatimu dan pasangan. Percayalah bahwa jarak dan waktu yang memisahkan tak akan melunturkan perasaan kalian untuk satu sama lain.
Itulah beberapa cara yang bisa dilakukan untuk melepas dan meredakan rasa rindu ke pasangan karena LDR. Bagimu para pejuang LDR, tetap semangat dan yakinlah bahwa semuanya akan semakin indah suatu saat nanti.
Â
#GrowFearless with FIMELA