Fimela.com, Jakarta Makan apa hari ini? Sate kulit ayam, kerang dara dan dubu jorim. Yuk, simak rekomendasi menu hari ini.
Menu Sarapan: Sate Kulit Ayam Gurih Minyak Wijen
Bahan:
Advertisement
- 500 gram kulit ayam
- minyak wijen secukupnya
- 1 sdm bumbu dasar putih
- merica, garam, dan oregano secukupnya
Cara Membuat:
- Cuci bersih kulit ayam, beri air perasan jeruk nipis secukupnya untuk menghilangkan bau amis. Bilas lagi dengan air mengalir sampai bersih.
- Rendam kulit ayam dengan semua bahan bumbu. Diamkan di kulkas selama sekitar 1 jam.
- Tata kulit ayam yang sudah direndam dalam bumbu dengan tusuk sate.
- Panaskan alat pemanggang. Panggang sate hingga matang kecokelatan.
Advertisement
Menu Makan Siang: Kerang Dara Saus Padang
Ingin masak kerang dara di rumah, bisa menggunakan bumbu saus padang ala restoran seafood. Bahan dan bumbunya mudah didapat, ini cara membuatnya.
Bahan:
- 1 kg kerang dara, cuci bersih
Bumbu:
- 2 siung bawang putih, cincang
- 1 buah bawang bombay, cincang2 sdm saus tiram
- 2 sdm saus sambal
- 2 sdm saus tomat
- 5 buah cabai rawit, iris tipis
- 1 cm jahe, parut
- 2 lembar daun jeruk
- 2 lembar daun salam
- air secukupnya
- garam dan gula secukupnya
Cara Membuat:
- Rebus sebentar kerang dara hingga terbuka, tiriskan.
- Tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum, masukkan daun jeruk dan daun salam, tumis sebentar.
- Tuang semua bumbu dan aduk rata. Masukkan kerang dara dan tuang air secukupnya. Masak hingga mendidih dan bumbu mengental, kerang dara saus padang siap sajikan.
Menu Makan Malam: Dubu Jorim, Tahu Bumbu ala Korea
Ingin membuat olahan yang unik dan berbeda dari tahu? Coba bikin dubu jorim atau tahu bumbu ala Korea ini. Berikut resep yang bisa dicoba.
Bahan:
- 1 pak tahu Korea
- 2 siung bawang putih
- 1 buah bawang bombay
- 1 batang daun bawang
- 1 sdt minyak wijen
Bahan untuk Saus:
- 1 sdt gochujang
- 1 sdm gochugaru
- 1 sdm kecap asin
- 1 sdt gula
- 1 sdt garam
- 120 ml air
Cara Membuat:
- Cuci bersih tahu lalu keringkan dengan paper towel. Potong tahu agak tipis memanjang.
- Campur semua bahan saus jadi satu. Aduk rata.
- Goreng tahu dengan sedikit minyak. Angkat dan tiriskan.
- Cincang bawang putih, bawang bombay, dan daun bawang. Tumis semua sampai harum.
- Tuangkan campuran saus ke dalam tumisan. Aduk rata.
- Masukkan potongan tahu. Masak sekitar 3 menit atau air mulai menyusut.
- Tambahkan minyak wijen. aduk rata sebentar. Angkat dan sajikan.
Selamat memasak semoga keluarga suka.
#GrowFearLess with Fimela