Sukses

Lifestyle

Iriana Jokowi Tampil Memukau dengan Baju Adat Minang Bernuansa Merah

Fimela.com, Jakarta Berbeda dari beberapa anggota keluarga Joko Widodo yang lain, sang istri, Iriana Jokowi memilih tampil dalam prosesi upacara HUT RI ke 74 dalam balutan baju adat Minang. Tampak kontras dengan beskap Bali Jokowi yang berwarna hitam, Iriana mengenakan nuansa merah.

Baju adat Minang memang telah sangat dikenal secara nasional. Tidak heran, jika pada peringatan HUT RI ke 74 ini, Iriana Jokowi tampil anggun memukau dalam balutan busana yang memiliki sebutan Bundo Kanduang atau Limpapeh Rumah Nan Gadang.

Semakin menyempurnakan tampilannya, Iriana juga mengenakan penutup kepala yang biasa disebut Tingkuluak, yang bentuknya menyerupai kepala kerbau atau atap rumah gadang dari kain bercorak garis merah dan putih. Tidak lupa selendang atau Salempang yang biasanya terbuat dari kain songket dan diletakkan di pundak perempuan sebagai lambang welas asih pada anak cucu, serta harus waspada akan segala kondisi.

 

Penampilan Iriana Jokowi

Secara umum, baju adat Minang memang dipercantik dengan aksesori, seperti gelang, kalung, dan cincin. Seperti terlihat pada penampilan Iriana, ia pun melengkapi tampilannya dengan berbagai aksesori anting, kalung, cincin, gelang, serta tas tangan bernuansa senada dengan busananya.

Saksikan video menarik setelah ini

#GrowFearless with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading