Fimela.com, Jakarta Kesalahan pada saat bekerja memang bisa terjadi setiap saat, namun tempat bekerja yang baru bisa menjadi satu hal menantang tersendiri, bukan? Di tempat kerja yang baru, kamu jelas harus bisa memberikan kesan pertama yang baik.
Dilansir dari marieclaire.co.uk, Sabtu (10/8/2019), berikut ini adalah kesalahan paling umum yang dilakukan pada minggu pertama ketika kamu bekerja di tempat baru. Penasaran apa saja?
Advertisement
BACA JUGA
1. Tidak bertanya
Ketika terjadi sebuah kesalahan, kamu menutupinya dengan kesalahan lainnya, yaitu tidak bertanya. Sebagai seorang pemula, sebaiknya bicarakan hal-hal yang tidak kamu ketahui kepada atasan.
Tingkatkan kepercayaan dirimu untuk mengajukan pertanyaan. Mengajukan pertanyaan selama beberapa minggu pertama bekerja di tempat baru berarti kamu menunjukkan harapan dan sedang membangun kepercayaan.
Mengajukan pertanyaan juga menunjukkan bahwa kamu memiliki minat, keinginan untuk belajar, dan keterlibatan. Pilihlah pertanyaan yang tepat untuk ditanyakan, waktu yang tepat, dan tujukan kepada orang yang tepat.
2. Tidak memiliki nilai diri yang jelas
Menjual diri sendiri tidak selalu buruk, kamu memang harus melakukannya terutama di minggu-minggu pertama bekerja. Mengapa?
Agar orang di sekitarmu mengetahui bahwa kamu memiliki ciri khas tersendiri, yang tidak dimiliki oleh orang lainnya. Datanglah ke tempat bekerja yang baru dengan nilai diri yang jelas, konsisten, nyata, dan sesuai dengan nilai-nilai perusahaan.
Advertisement
Terlalu kritis di masa-masa awal bekerja
3. Terlalu kritis di awal
Hari pertama hingga minggu pertama hindari untuk mengkritik apapun yang kamu temui di tempat kerja baru. Tahanlah sampai kamu merasa yakin bahwa hal tersebut valid dan kamu bisa menyuarakannya dengan cara yang benar, kepada orang yang tepat.
4. Memperkenalkan diri atau tidak
Sebelum melakukannya, pertimbangkan kesan yang ingin kamu dapatkan. Cara ini benar-benar bisa membantumu untuk menyesuaikan diri dengan baik.
Merasa harus pulang larut
5. Merasa harus pulang larut
Ya, ini banyak dialami oleh orang-orang yang baru bekerja di tempat baru, benar? Para ahli sepakat agar siapapun yang bekerja sebaiknya pulang tepat waktu, entah kamu adalah pegawai baru atau bukan.
6. Terlalu cepat merasa nyaman
Sulit untuk menjaga keseimbangan antara menjadi diri sendiri atau berusaha profesional. Menjadi diri sendiri di tempat kerja sangat penting, namun perhatikan juga sekelilingmu, mungkin tidak semua orang menyukai dirimu apa adanya, sehingga penting juga untuk menyesuaikan diri.
Dengarkan dan luangkan waktu untuk mencari cara terbaik berkomunikasi dengan orang-orang di sekitar tempat kerja sebagai seorang individu. Sangat penting untuk percaya diri di tempat kerja, namun jangan berlebihan.
#GrowFearless with FIMELA