Fimela.com, Jakarta Terakhir kali merilis karya bersama grupnya GAC dalam sebuah album bertajuk RESONANCE di tahun 2018 lalu, kini kerinduan kamu pada sosok penyanyi muda berbakat GamaliƩl terobati sudah. Tepat pada tanggal 26 Juli 2019, penyanyi yang memiliki suara eksotis tersebut merilis single terbaru berjudul Bahagia Bersama.
Sudah menyimak lagunya, Sahabat Fimela? Bersiaplah buat menikmati spirit positif yang ingin disebarkan oleh Gamaliel lewat Bahagia Bersama. Ditengok dari liriknya, single yang ditulis sendiri oleh personel GAC tersebut memang menyimpan kekuatan luar biasa buat mengajak kamu agar tetap menjadi pribadi yang kreatif dan inovatif.
Fun fact-nya Sahabat Fimela, ternyata lagu Bahagia Bersama merupakan dukungan Gamaliel terhadap campaign positif #BahagiaBersamaAirAsia. Ini menjadi bentuk nyata komitmen AirAsia untuk terus menjaga kualitas pelayanan pada para pelanggan.
Tentang dipilihnya Gamaliel sebagai Brand Ambassador, CEO Grup AirAsia Indonesia bernama Dendy Kurniawan mengungkapkan alasan. Menurutnya, kampanye ini merupakan perwujudan semangat untuk terus menghadirkan pelayanan terbaik dan pengalaman menyenangkan pada para pelanggan.
āMelanjutkan kampanye kami sebelumnya yang mengajak masyarakat untuk mewujudkan mimpinya #BikinJadiNyata, kini kami hadir dengan kampanye terbaru yaitu #BahagiaBersamaAirAsia. Kami dengan senang hati menyambut GamaliĆ©l bergabung dengan keluarga besar AirAsia sebagai insan muda berbakat tanah air sesungguhnya mewakili spirit yang sama dengan AirAsia,ā terang Dendy ketika ditanya alasan pemilihan Gamaliel sebagai Brand Ambassador.
Kalau ditengok perjalanan musiknya, Gamaliel memang punya spirit positif yang sama seperti AirAsia, yaitu tidak pernah patah semangat mewujudkan mimpi walaupun penuh tantangan. Selain itu, ia juga dikenal sebagai sosok yang selalu tampil dinamis dan kreatif, serta hadir dengan layanan yang inovatif. Kolaborasi ini ke depannya diharapkan mampu menebarkan kebahagiaan pada siapapun yang mempercayakan perjalanan pada AirAsia.
Senada dengan pernyataan tersebut, Gamaliel pun turut mengungkapkan kebahagiaannya dapat melahirkan karya baru dan menjadi bagian dari keluarga besar bersama AirAsia. Baginya, maskapai berbiaya hemat terbaik di dunia versi Skytrax tersebut selalu inovatif dan punya berbagai terobosan istimewa untuk memberikan pelayanan berkualitas pada para penumpang.
āSaya sudah tidak sabar untuk segera bekerja sama dengan Allstars, terbang lebih tinggi lagi bersama AirAsia dan berbagi kebahagiaan dengan seluruh pelanggan setianya,ā ungkap Gamaliel saat ditanya perasaannya terpilih sebagai Brand Ambassador AirAsia.
Sahabat Fimela udah menikmati lagunya? Yuk dengerin Bahagia Bersama di seluruh platform musik digital (Spotify, Joox, Apple Music), radio seluruh Indonesia, dan semua penerbangan AirAsia Indonesia (kode penerbangan QZ).
Klik di sini untuk informasi lebih lanjut tentang AirAsia dan jangan lupa follow Instagram @airasia_bhsindonesia, Twitter @AirAsia_Indo dan Facebook AirAsiaIndonesia.