Sukses

Lifestyle

Melihat Sejarah Jakarta dalam Video di Pameran Hologram, Monas Week

Fimela.com, Jakarta Sebagai upaya pemerintah provinsi DKI Jakarta untuk memasyarakatkan budaya lokal, diselenggarakan lah Monas Week mulai tanggal 23-31 Juli 2019 di Museum Sejarah Nasional, Tugu Monas Jakarta. Acara ini terbuka untuk umum setiap hari kecuali Senin.

 

Di Monas Week, pameran seni budaya Jakarta yang ditampilkan dalam teknologi modern. Salah satu yang bisa dinikmati adalah pameran Hologram.

Di pameran Hologram, pemerintah provinsi DKI Jakarta berupaya mengenalkan sejarah ibu kota negara tersebut dalam sebuah video yang diputar melalui medium ilusi hologram.

Pengenalan Sejarah dalam Medium yang Tidak Biasa

Instalasi bertema ini merupakan hasil karya Adi Panuntun dan timnya. Dalam konferensi pers pameran hologram di Auditorium Museum Nasional pada Senin (22/7), Adi mengatakan, "Sejarah jadi muatan yang sangat penting yang harus kita bagikan pada anak muda, dan konteks sejarah ini perlu disampaikan dalam media yang tidak biasa."

Lebih lanjut, Adi mengatakan sejarah tidak boleh terjebak dalam cara-cara lama jika ingin sampai kepada generasi sekarang, hingga anak-anak muda bisa merasa lebih dekat dengan sejarahnya dan mempelajarinya dengan cara yang menyenangkan. Untuk itu, ilusi hologram ini jadi medium yang dipilih untuk memperkenalkan sejarah Jakarta dalam Monas Week.

Video ini bisa disaksikan di Museum Sejarah National selama Monas Week berlangsung, di pukul 11.00, 13.00, 15.00, 16.00, 17.00, dan 19.00 dengan durasi video 25 menit.

#GrowFearless with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading