Sukses

Lifestyle

4 Tips Menjaga Keharmonisan Hubungan dengan Perbedaan Kepribadian yang Ada

ringkasan

  • Saling Mengutarakan Keinginan Masing-Masing
  • Tidak Berlebihan dalam Menuntut Kesempurnaan
  • Berkompromi dengan Perbedaan yang Ada

Fimela.com, Jakarta Kita dan pasangan kita adalah dua individu yang berbeda. Ada kesamaan dan ada perbedaan yang kita miliki. Perbedaan karakter dan kepribadian memang bisa memicu konflik sendiri. Tapi selalu ada cara dan tips yang bisa dicoba untuk menjaga keharmonisan di tengah perbedaan yang ada.

Memang tidak mudah untuk bisa menjaga keutuhan hubungan dengan perbedaan yang ada. Tapi bila mau mengusahakan yang terbaik, kebersamaan bisa tetap dijaga. Seperti dengan melakukan hal-hal berikut ini.

1. Saling Mengutarakan Keinginan Masing-Masing

Semua hal yang perlu disesuaikan dan dikompromikan hingga yang perlu dikorbankan perlu dibicarakan bersama. Perubahan dan proses adaptasi tak akan terelakkan demi mendapatkan hubungan yang harmonis. Coba untuk terbuka dalam bernegosiasi dan berkomunikasi. Supaya ke depannya tidak terjadi kesalahpahaman.

2. Tidak Berlebihan dalam Menuntut Kesempurnaan

Kita tak bisa memaksa pasangan untuk langsung berubah sesuai dengan standar kita. Pun pasangan sebaiknya tak memaksakan kehendaknya mengubah kita sesuai dengan semua ekspektasi. Tetap izinkan diri kita dan pasangan menjadi diri sendiri. Tetap nyaman menjadi diri sendiri dengan komitmen menjaga keutuhan bersama.

 

3. Berkompromi dengan Perbedaan yang Ada

Setiap pasangan perlu berkompromi dalam hubungan. Perbedaan yang ada perlu dikompromikan sebab tak semua hal dan karakter yang ada bisa disamaratakan. Karakter yang berbeda pada pasangan adalah kelebihannya sendiri. Hal yang membedakan kita dari pasangan juga menyimpan kelebihannya sendiri,

4. Buat Target dan Impian untuk Diraih Bersama

Saatnya untuk menciptakan kesamaan yang baru. Buat target dan impian baru untuk diraih bersama. Tak perlu melulu memperdebatkan perbedaan yang ada. Saatnya untuk berkomitmen meraih sebuah tujuan demi kebaikan bersama.

Kalau menurut Sahabat Fimela sendiri, apa kunci utama mempertahankan keharmonisan hubungan di tengah perbedaan karakter dan kepribadian yang ada? Share di sini, ya.

#GrowFearless with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading