Fimela.com, Jakarta Traveling kini bukan lagi sesuatu yang luxurious bagi para milenials. Meski uang pas-pasan, dengan nikat dan tekad kuat, destinasi apa pun, bahkan negara mana pun bisa dijelajahi.
Bukan cuma karena kini sudah banyak hostel dan budget hotels yang tersebar di dunia, tren traveling murah seperti backpacking menjadikan informasi dan tips jalan-jalan dengan modal minim tersebar di seluruh platform media.
Advertisement
BACA JUGA
Seiring dengan munculnya berbagai tren traveling yang terus berkembang, mulai dari budget hingga jalan-jalan mewah tanpa repot, melancong ke negara lain kini bukan lagi menjadi sebuah reward setelah bekerja keras. Bagi milenials, melancong merupakan kebutuhan.
Tak sekadar cuci mata, belanja, dan refreshing, pengalaman selama berjalan-jalan menjadi sebuah pelajaran hidup nan berharga. Sayangnya, promo harga akomodasi dan tiket pesawat kadang masih saja terlalu mahal untuk sebagian orang. Alhasil, tidak semua orang mampu berkelana ke tempat-tempat jauh. Meskipun begitu, CN Travel menulis, ada berbagai trik yang bisa kamu lakukan untuk menekan budget traveling dengan lebih mudah.
Advertisement
Cookies dan Incognito
Pada saat mencari tiket pesawat murah, kamu mungkin lebih memilih untuk booking lewat aplikasi. Karena, pad awaktu-waktu tertentu ada banyak diskon dan promo.
Namun, jika harga di aplikasi masih juga terlalu tinggi, kamu bisa mencari lewat situs seperti biasa. Sayangnya, CN Travel menulis, ketika kamu mencari tiket pesawat dengan browser, situs-situs tersebut 'ingat' kalau kamu selama beberapa waktu ini sedang mencari tiket pesawat. Sehingga, harga menjadi lebih tinggi.
Karena itu, pastikan kamu menghapus cookies atau menggunakan Google Incognito, sehingga situs-situs tidak mengingat situs penjualan tiket apa saja yang sudah kamu kunjungi, serta tiket ke mana saja yang sedang kamu cari.
Pesan Tiket Pesawat dan Hotel Terpisah
Kadang, kamu melihat ada deals combo menarik, paket tiket pesawat atau kereta beserta hotel. Harga yang tertera memang terlihat lebih murah. Namun, pikirkan lagi, apakah kamu bisa menemukan akomodasi yang lebih nyaman dan lebih murah di tempat lainnya. Jadi, lebih baik kamu booking tiket pesawat dan hotel secara terpisah untuk mendapatkan harga hotel/akomodasi yang lebih murah.
Advertisement
Tukar Mata Uang Asing di Indonesia
Ada kalanya menukarkan uang ke Dolar lebih menguntungkan. Namun, ada juga kalanya menukarkan langsung ke mata uang negara yang kamu tuju jusru jauh lebih menguntungkan. Jadi, jangan langsung menukarkan Rupiah dengan gegabah. Hitung dan cari tahu mana opsi yang lebih menguntungkan.
#GrowFearless with FIMELA