Sukses

Lifestyle

Kulkas di Rumah Tak Ada Isinya, Seperti Ini Kepribadianmu!

Fimela.com, Jakarta Kepribadian sepertinya benar-benar bisa dilihat dari sesuatu yang ada di sekitar kita, bahkan dari sesuatu yang mungkin tidak kita duga, seperti misalnya isi kulkas. Mau isi kulkas pribadimu penuh atau justru kosong, ternyata bisa mengungkap seperti apa karaktermu sebenarnya.

Seperti dilasir dari DISC insights, jika dirimu adalah tipe orang yang lebih sering memiliki kulkas kosong di rumah, kamu adalah tipe Deliberate Shopper. Deliberate Shopper adalah orang-orang yang kemungkinan hanya beli barang-barang yang dibutuhkan saja saat belanja, atau justru tak suka memasak dan tak suka repotnya belanja.

Ia adalah orang-orang yang sangat kompetitif, dan seperti yang sudah bisa diduga, waktunya dihabiskan untuk melakukan kegiatan di luar rumah, apa pun yang tidak berhubungan dengan dapur.

Deliberate Shopper hanya akan pergi belanja jika butuh sesuatu. Hal ini sekilas tampak positif memang, tapi ada kalanya merugikan diri sendiri karena seringkali ketika ia butuh sesuatu, ia lupa bahwa tak memiliki apa-apa di kulkas.

Wah, ternyata seperti itu menebak keprinadian orang berdasarkan isi kulkasnya. Kira-kira Sahabat Fimela tipe yang seperti ini juga?

Tonton video berikut ini

#GrowFearless with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading