Fimela.com, Jakarta Menghadapi arus balik 2019 ini memang tidak mudah. Meskipun tidak menempuh jarak jauh dan memakan waktu lama dengan pesawat, namun tetap saja para penumpang pasti akan memenuhi bandara. Nah, untuk meringankan beban dan mengatasi kelelahan, kini ada solusi mobilitas inovatif dari Grab di Terminal 3, Bandara Soekarno-Hatta.
Grab Indonesia bekerja sama dengan PT Angkasa Pura II untuk menghadirkan skuter listrik atau GrabWheels, yang bisa kamu gunakan dari gate sampai conveyor belt pengambilan bagasi.
Advertisement
BACA JUGA
Sebenarnya, kehadiran GrabWheels di bandara tersebut sudah sejak dimulainya arus mudik Lebaran. Nah, selama masa percobaan, kamu dapat meminjam skuter listrik ini secara gratis selama masa soft launching.
Menurut Direktur Utama PT. Angkasa Pura, Muhammad Awaluddin, GrabWheels merupakan solusi yang tepat bagi Bandara Soekarno-Hatta mengingat bandara tersebut merupakan salah satu bandara tersibuk di dunia.
“Soekarno Hatta merupakan salah satu bandara pertama di dunia untuk menawarkan layanan e-skuter bagi parapenumpangnya. Sebagai salah satu bandara tersibuk di dunia, Terminal 3 adalah terminalpenumpang terluas di Indonesia dengan kapasitas mencapai 25 juta penumpang per tahun danluas mencapai sekitar 430.000 meter persegi dengan panjang 2,4 kilometer. Jadi GrabWheels merupakan solusi yang tepat bagi Bandara Soekarno-Hatta,” jelasnya.
Advertisement
Cara Menggunakan GrabWheels
Untuk dapat menggunakan GrabWheels, penumpang di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta, di terminal kedatangan domestik. dapat mengundung aplikasi GrabWheels beta. Kemudian, kamu dapat mengunjungi area parkir GrabWheels yang sudah disediakan.
Setelah itu, pengguna dapat membuka kunci skuter listrik dengan memindai barcode. Sebelum naik skuternya, jangan lupa untuk menonton video mengenai tata cara dan keamanan selama menggunakan fasilitas tersebut. Juga, pengguna harus menggunakan helm selama mengendarai skuter listrik.
Setelah sampai di tempat tujuan, GrabWheels akan mengararahkan pengguna untuk mengembalikan skuter listrik ke tempat parkir terdekat.
Gratis
Selama masa uji coba ini, pengguna Grab dapat menggunakan layanan GrabWheels secara gratis. Selain itu, demi menjaga keselamatan, pengguna akan akan diberikan edukasi perilaku berkendara aman langsung dari Grab, melalui pesan di aplikasi GrabWheels.
Selama masa uji coba ini juga, Grab akan menyediakan tim khusus untuk membantu pengguna jika mereka mengalami masalah teknis.
#GrowFearless with FIMELA