Sukses

Lifestyle

Resep Takjil: Pisang Goreng Kelapa Renyah

0(0)

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Gorengan memang jadi salah satu menu takjil favorit. Nah, resep yang satu ini bisa jadi pilihan yang pas lho Sahabat Fimela.

Sensasi renyah dan juga manis dari pisang goreng kelapa ini pasti bikin acara buka puasamu makin menyenangkan. Intip resepnya di sini yuk.

 

Bahan:

  • 3 buah pisang, dipotong kotak
  • 100 g kelapa parut kasar
  • 1/2 sendok makan wijen, disangrai
  • 150 g tepung terigu protein sedang
  • 50 g tepung beras
  • 25 g gula pasir halus
  • 1 butir telur
  • 1/4 sdt garam
  • 200 air es
  • Minyak untuk menggoreng

Cara membuat:

  1. Campur tepung terigu, tepung beras, gula pasir, dan garam jadi satu. Aduk rata. Tambahkan telur dan air sedikit-sedikit. Aduk sampai rata.
  2. Masukkan pisang dan kelapa parut. Aduk rata.
  3. Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai matang.
  4. Sajikan dengan taburan gula halus.

Mudah bukan? Selamat mencoba ya.

Simak resep berikut ini yuk.

#GrowFearless with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

What's On Fimela
Loading