Sukses

Lifestyle

Menu Ramadan Hari Ini: Bubur Kacang Hijau, Ayam Goreng Daun Jeruk & Tumis Okra

0(0)

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Ada banyak menu makanan yang patut dicoba selama bulan Ramadan ini, dan sekian resep berikut ini paling cocok untuk menu berbuka, takjil dan sahur yang menggugah selera.

Menu Takjil: Bubur Kacang Hijau Lembut

Bahan-Bahan:

  • 250 gram kacang hijau
  • 1 liter air
  • 2 lembar daun pandan
  • 150 gram gula pasir
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt esens vanila
  • 1 sdm tepung maizena, larutkan dengan sedikit air matang

Kuah Santan:

  • 65 ml santan kelapa
  • 200 ml air matang
  • 2 lembar daun pandan
  • sejumput garam

Cara Membuat:

  1. Cuci bersih kacang hijau, rendam sekitar 8 jam (semalaman).
  2. Buang air sisa rendaman, rebus kacang hijau dengan air dan daun pandan selama 20 menit dengan api besar dalam keadaan panci ditutup.
  3. Setelah 20 menit, diamkan dulu kacang hijau dalam panci sekitar 30 menit dengan panci masih dalam keadaan tertutup.
  4. Masukkan gula pasir, garam, dan esens vanilla ke dalam rebusan kacang hijau. Aduk rata. Mask lagi sekitar 5 menit dengan panci tertutup.
  5. Masukkan larutan tepung maizena, masak hingga 5 menit sambil terus diaduk. Matikan api.
  6. Untuk kuah santan, rebus semua bahan kuah santan sambil terus diaduk hingga mendidih.

Sajikan bubur kacang hijau dengan kuah santan.

Menu Buka: Ayam Goreng Tepung Daun Jeruk

Bahan:

  • 1 kg ayam potong
  • 1 buah jeruk nipis
  • 2 lembar daun salam

Bahan tepung:

  • 6 lembar daun jeruk, cincang halus
  • 1 butir telur
  • 1 sdt bawang putih bubuk
  • 4 sdm tepung terigu
  • 3 sdm tepung beras
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt baking soda

Cara membuat:

  1. Cuci bersih ayam yang sudah direndam dengan jeruk nipis.
  2. Rebus ayam dengan daun salam untuk membersihkan dari kotoran dan lemak ayam.
  3. Campurkan ayam dengan bahan tepung hingga tertutupi dengan merata.
  4. Goreng hingga kering kecokelatan. Angkat dan sajikan hangat.

Menu Sahur: Tumis Okra Teri Sedap

Bahan-Bahan:

  • 10 okra, potong serong
  • 3 buah tomat hijau, potong jadi beberapa bagian
  • 8 butir bawang merah
  • 5 siung bawang putihteri medan secukupnya
  • garam dan kaldu jamur secukupnya

Cara Membuat:

  1. Rendam teri beberapa menit, tiriskan.
  2. Panaskan minyak di wajan, masukkan ikan teri, tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum.
  3. Masukkan buah tomat dan okra. Tambahkan garam dan kaldu jamur, tes rasa.
  4. Masak hingga bumbu meresap dan okra matang. Angkat dan sajikan.

Itu dia set menu lengkap buka puasa hingga sahur yang bisa dicoba dimasak di rumah untuk hari ini, Sahabat Fimela. Happy cooking!

Tonton video berikut ini

#GrowFearless with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

What's On Fimela
Loading