Sukses

Lifestyle

Tips Simpan Kue Kering dalam Stoples Agar Tetap Renyah dan Tahan Lama

ringkasan

  • Pastikan kue kering sudah benar-benar dingin
  • Untuk kue yang rapuh, pilih stoples yang tidak terlalu tinggi
  • Gunakan silica gel untuk menyerap kelembapannya

Fimela.com, Jakarta Meskipun masih lama, biasanya para ibu sudah sibuk untuk mulai mempersiapkan berbagai hidangan spesial saat lebaran. Salah satu yang dipersiapkan jauh-jauh hari adalah kue kering. Nah, lalu apakah kue ini bisa tetap fresh dan renyah saat hari H nanti? Jawabannya bisa banget lho Sahabat Fimela. Kuncinya ada pada cara menyimpannya.

Berikut Fimela akan coba hadirkan tips menyimpan kue kering lebaran agar tahan lama sampai hari H nanti.

Kue kering aman dibuat jauh hari.

  • Sebelum memasukkan kue ke dalam stoples, pastikan kue kering sudah benar-benar dingin. Kue kering yang baru keluar dari oven dan masih panas cenderung rentan dan teksturnya masih lembek.
  • Pilih wadah atau stoples yang kedap udara. Siapkan stoples yang kering dan bersih untuk menyimpan kue keringnya.
  • Untuk kue yang rapuh, pilih stoples yang tidak terlalu tinggi agar tidak mudah remuk.
  • Berikan lapisan kertas di setiap layer kue agar tidak menempel satu sama lain. Ini juga bermanfaat untuk menyerap minyak yang berlebihan dari campuran mentega yang digunakan.
  • Gunakan silica gel saat menyimpan kue kering dalam stoples untuk menyerap kelembapan dalam stoples.
  • Tutup rapat stoples dan pastikan tak ada udara yang bisa masuk agar kue tetap awet renyah. Beri selotip di tutup stoples jika perlu agar kue tetap renyah.
  • Simpan toples di tempat yang kering dan sejuk. Hindari menyimpan toples di tempat yang terkena sinar matahari langsung dan jauhkan dari makanan yang berbau tajam.
  • Disarankan untuk menyimpan kue kering yang memiliki tekstur renyah dalam stoples kaca. Ini akan menjaga kerenyahannya lebih baik.

Mudah bukan? Semoga tips ini bermanfaat untukmu ya. Selamat mencoba.

 

Simak Video Ini Juga Yuk.

#GrowFearless with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading