Sukses

Lifestyle

3 Waktu Terbaik untuk Mendirikan Ibadah Salat Tahajud

Fimela.com, Jakarta Marhaban ya Ramadan. Tak terasa Ramadan telah berjalan selama seminggu. Buat Sahabat Fimela yang menjalankan ibadah puasa Ramadan, masih semangat untuk terus memperbanyak ibadah wajib maupun sunah di bulan yang penuh dengan kemuliaan ini?

Bulan Ramadan merupakan bulan seribu bulan yang dipenuhi dengan kemuliaan juga keberkahan. Di bulan yang suci ini, umat muslim disarankan untuk berlomba-lomba melakukan kebaikan dan memperbanyak ibadah. Salah satu ibadah yang sangat disarankan untuk dikerjakan adalah Salat Tahajud.

BACA JUGA: Ajakan Tahajud, Tata Cara, Bacaan Dan Keutamaannya

Melansir dari laman nu.or.id, Salat Tahajud merupakan salat yang dikerjakan di malam hari setelah tidur. Salat ini sangat dianjurkan karena memiliki kebaikan yang mengesankan. dalam Surat Al Isra ayat 79, Allah berfirman, "Hendaknya engkau gunakan sebagian waktu malam itu untuk salat tahajud, sebagai salat sunah untuk dirimu, mudah-mudahan Tuhan akan membangkitkan engkau dengan kedudukan yang baik."

Lantas, mengenai Salat Tahajud ini, kapan waktu terbaik untuk mendirikannya?

Kapan Waktu untuk Mendirikan Salat Tahajud?

Sepertiga Malam Pertama

Sepertiga malam pertama adalah waktu setelah salat isya' hingga pukul 22.00 malam. Meski waktu ini bisa dibilang cukup sore, untuk melakukan salat Tahajud kita tetap diwajibkan untuk tidur terlebih dahulu meski hanya 1 atau 5 menit.

Sepertiga Malam Kedua

Seperti malam kedua adalah antara pukul 22.00 dan 01.00 dini hari. Di waktu ini dikatakan mendatangkan fadilah atau keberkahan tersendiri. Di waktu ini juga memiliki keistimewan yang besar. Orang yang istiqomah mendirikan Salat Tahajud di waktu ini akan mendapat kemuliaan tersendiri mengingat di waktu ini banyak orang sangat sulit untuk bangun dan beribadah.

Sepertiga Malam Terakhir

Sepertiga malam terakhir sering dikatakan sebagai waktu terbaik untuk mendirikan Salat Tahajud. Sepertiga malam terakhir adalah pukul 01.00 hingga sebelum memasuki waktu subuh. Berdoa di waktu ini akan besar kesempatannya untuk dikabulkan oleh Allah SWT,

Dalam hadis riwayat Bukhari dan Imam Muslim dijelaskan, "Setiap malam Allah SWT turun ke langit dunia sampai tersisa sepertiga malam yang terakhir. Ia (Allah) pun berkata, "Adakah hamba-Ku yang meminta sehingga pasti Aku berikan apa yang dia minta? Adakah hamba-Ku yang berdoa pasti Aku kabulkan doanya? Adakah hamba-Ku yang ber-istighfar sehingga Aku ampuni dosanya?"

Itulah tiga waktu terbaik untuk mendirikan Salat Tahajud. Semoga kita termasuk ke dalam golongan orang-orang yang senantiasa mendirikan Salat Tahajud dan mendapatkan berkah serta kemuliaan dari-Nya. Marhaban ya Ramadan, selamat menjalankan ibadah puasa bagi yang menjalankan.

 

Simak Juga Video Berikut Ini:

#GrowFearless with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading