Sukses

Lifestyle

Alasan Waktu Terbaik Olahraga Adalah Menjelang Berbuka Puasa

Fimela.com, Jakarta Selama bulan Ramadan bukan berarti kita bisa menghentikan kegiatan olahraga. Puasa bukan menjadi penghalang untuk tetap aktif dan menjaga kesehatan tubuh, meski memang ada batasan-batasan yang perlu dilakukan dan kapan waktu terbaik untuk melakukan olahraga selama bulan puasa.

Sebuah penelitian yang diterbitkan dalam jurnal Cell Metabolism menyebutkan bahwa ada hubungan signifikan antara waktu olahraga dan manfaat yang bisa didapatkannya, dan waktu terbaik olahraga adalah di sore hari atau menjelang berakhirnya aktivitas di hari tersebut.

Penulis penelitian Paolo Sassone-Corsi, PhD dari University of California Irvine menguji tikus dan manusia berolahraga dan mengatakan bahwa baik tikus (sebagai makhluk nokturnal/aktif malam hari) maupun manusia (sebagai makhluk diurnal/aktif siang hari) mendapatkan manfaat lebih baik ketika olahraga di sore hingga malam hari.

Waktu Olahraga Terbaik Saat Puasa

Banyak hormon tubuh berubah berdasarkan jam biologis tubuh atau disebut juga ritme sirkardian dan waktu terbaik mendapatkan manfaat olahraga secara efektif adalah sore hari, seperti dibuktikan dalam penelitian dari America Academy of Sleep Medicine. Bukan hanya kebugaran fisik yang didapat, namun juga tidur yang lebih nyenyak dan berkualitas.

Nah, jadi sekarang sudah tahu kan kapan harus olahraga selama menjalani puasa? Waktu terbaik adalah sore hari, menjelang buka puasa, Sahabat Fimela. Yuk tetap sehat dan bugar selama Ramadan.

Tonton video berikut ini

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading