Fimela.com, Jakarta Tidak bisa dipungkiri jika Lebaran jadi salah satu momen terbaik untuk mendekatkan diri dengan mertua. Bikin hubungan kian hangat dengan menunjukkan sikap penuh kasih sayang dengan menghadiahi mertua sesuatu yang tak terlupakan. Pernah terpikir untuk membawakan beberapa hadiah?
Tanaman Dalam Aquarium
Mertua punya hobi berkebun atau mendekor rumah? Maka tanaman dalam aquarium atau dikenal dengan istilah kerennya terrarium bisa jadi pilihan yang tepat. Hiasan berupa tanaman yang mudah dirawat dan tahan lama ini bisa jadi hadiah yang dapat mempercantik rumah mertua. Kamu bisa membuatnya sendiri dengan menggunakan aquarium berbentuk unik yang akan jadi sentuhan spesial di hari Lebaran.
Seperangkat Cangkir Teh
Kebiasaan mertua dalam menikmati teh atau minuman hangat di pagi hari bisa dijadikan inspirasi saat mencari kado Lebaran. Apalagi jika mertuamu memang senang mengoleksi cangkir teh, maka seperangkat cangkir teh dengan hiasan minimalis nan cantik akan membuat mertua sangat bahagia. Selain dikemas dalam bentuk parsel, bisa juga memanfaatkan keranjang rotan yang unik sebagai wadahnya.
Perlengkapan Masak
Punya mertua yang suka memasak itu punya banyak keuntungan, lho. Selain sering dijamu masakan lezat, kamu pun juga bisa mendekatkan hubungan dengan diri mertua saat meminta diajari membuatkan menu kesukaan pasangan. Di hari Lebaran ini, berikan perlengkapan masak yang lucu dan unik, misalnya satu set spatula warna-warni, talenan kayu berbentuk unik, hingga peralatan memanggang berwarna-warni.
Parfum
Bingung mencari kado yang tepat untuk Lebaran kali ini? Hadiahkan parfum sebagai pilihan hadiah untuk mertua. Cari tahu wewangian yang disukai dan kemas dengan menarik. Agar terasa makin spesial, kamu juga bisa membuatkan wewangian sendiri yang terbuat dari minyak esensial berbahan alami.
Renovasi Rumah
Di usianya yang kini mulai senja, tenaga mertua tentunya tak sekuat dulu lagi. Begitu juga kemampuannya dalam mengurus rumah. Tak heran jika di sana-sini mulai tampak kerusakan, seperti retak di dinding, warna cat yang mulai memudar, hingga atap yang mengalami kebocoran. Jelang Lebaran, hadiah renovasi rumah bisa jadi alternatif hadiah yang bikin kamu makin dicinta.
Tak perlu mengkhawatirkan besaran budget yang dibutuhkan karena kini ada #THRuntukMertua dari Nippon Paint. Pemenang terpilih akan mendapatkan make over rumah mertua dengan warna Spring Vigor NP BGG 1681D atau hijau bolu pandan yang sedang digemari Total hadiahnya mencapai puluhan juta rupiah, lho! Berikut cara ikutannya:
- Wajib follow Instagram @nipponpaintindo,
- Upload foto rumah mertua dan foto kamu bareng mertua,
- Ceritakan pengalaman unik bersama mertua pada caption,
- Sertakan hashtag #THRuntukMertua #THRMertuaDi[Nama Lokasi] #NipponPaintxKLY #NipponPaint
- Mention 3 teman kamu.
Pastikan kamu ikutan dan jadi salah satu pemenangnya ya! Periode kompetisi ini hanya sampai 17 Mei 2019. Info lengkap kunjungi Instagram @nipponpaintindo. Nah, ada juga video viral seru yang bercerita tentang perjuangan Mas Kulin yang ingin membahagiakan mertuanya saat Lebaran tiba. Berhasilkah Mas Kulin memberikan hadiah Lebaran yang membuat mertuanya bahagia? Langsung saja tonton ceritanya di sini, yuk!
(adv/eth)