Sukses

Lifestyle

Resep Daging Gulung Paprika Anti Ribet

0(0)

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Mencoba masak makanan ala restoran sebenarnya nggak selalu susah dan ribet, salah satunya membuat daging gulung paprika. Cukup sediakan daging agak panjang dan bumbu sederhana, memasak daging justru bisa lebih fun dan gampang, apalagi sangat sehat karena diisi dengan sarur-sayuran. Begini cara membuatnya.

Bahan:

  • 300 gr daging steak, iris-iris memanjang
  • 1 buah paprika merah
  • 1 buah paprika kuning
  • 1/2 siung bawang bombay, potong memanjang
  • gula, garam dan merica bubuk secukupnya

Bumbu:

  • 2 siung bawang putih, haluskan
  • 2 sdm kecap asin
  • 1 sdm kecap manis
  • 1 sdm cuka apel

Cara membuat:

Tonton video berikut ini

  1. Potong-potong memanjang daging sapi, pukul-pukul daging agar menipis, agak melebar dan lebih panjang
  2. Campurkan semua bumbu. Rendam daging dengan bumbu.
  3. Panaskan minyak, tumis bawang bombay hingga agak layu, masukkan paprika dan tumis hingga layu, tambah sedikit merica bubuk, gula dan garam. Matikan.
  4. Ambil setiap lembar daging isi dengan tumisan paprika. Gulung daging.
  5. Panaskan teflon dengan sedikit minyak. Masak daging hingga matang, bolak-balik sesekali agar matang merata. Tuangkan bumbunya ke setiap daging gulung dan masak lagi hingga bumbunya meresap. Tutup teflon agar daging bagian dalamnya juga matang.

Sajikan daging gulung paprika dengan kecap manis atau saus favorit.

 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

What's On Fimela
Loading