Sukses

Lifestyle

Sulit Konsentrasi? Ini 5 Desain Kantor yang Buat Kamu Tidak Produktif

Fimela.com, Jakarta Tahukah kamu bahwa desain kantor memiliki banyak pengaruh terhadap konsentrasi dan produktivitasmu dalam bekerja? Jika kamu sering mendapati diri sendiri lesu dan sulit menyelesaikan pekerjaan, bukan berarti kamu tidak memiliki kemampuan untuk fokus.

Dilansir dari huffpost.com, Rabu (24/4/2019), berikut ini adalah beberapa desain kantor yang ternyata memiliki pengaruh untuk membuatmu sulit konsentrasi dan tidak produktif bekerja. Penasaran?

1. Ruangan tertutup

Bekerja di dalam ruangan tertutup ternyata bisa mengganggu fungsi kognitif tubuh. Kamu harus lebih banyak menghirup udara segar atau setidaknya carilah ruangan dengan sistem ventilasi yang baik.

2. Ruangan dengan pencahayaan yang buruk

Kurangnya sinar matahari alami ternyata dapat mengganggu fisik, seperti mata yang cepat lelah. Terpapar lebih banyak cahaya alami dapat mengurangi kelelahan pada mata dan sakit kepala.

Meningkatnya akses ke cahaya alami dapat meningkatkan produktivitas sebanyak 2%. Carilah lingkungan kantor dengan cahaya alami yang melimpah, serta pandangan ke luar ruangan yang tidak terhalang.

3. Teman duduk

Banyak penelitian membuktikan bahwa suasana hati seseorang dapat menular dan manusia adalah makhluk sosial yang dapat mencontoh perilaku orang-orang di sekitarnya. Kebiasaan baik dan buruk dari rekan kerja di dekatmu ternyata memberikan pengaruh yang besar terhadap kinerjamu saat bekerja.

 

Suhu ruangan dan tanaman hijau di sekitar tempat kerja

4. Suhu ruangan

Suhu ruangan bisa menjadi satu hal lain yang membuat kamu sulit konsentrasi atau tidak produktif bekerja. Banyak penelitian memiliki kesimpulan yang berbeda tentang suhu ruangan tempat bekerja yang ideal. Walaupun belum ada peraturan tentang suhu ruangan tempat bekerja, usahakan untuk menjaganya antara 68 dan 76 derajat Fahrenheit.

5. Tidak ada tanaman di sekitar tempat kerja

Pemandangan hijau di tempat kerja bukan hanya menunjukkan sebuah perusahaan yang baik, namun juga dapat membantu seseorang untuk lebih konsentrasi. Kamu bisa menambahkan tanaman di meja tempat kerja atau pindahlah ke sudut yang dekat jendela dan memiliki pencahayaan alami.

Saksikan video menarik setelah ini

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading