Sukses

Lifestyle

Cicipi Sajian Kuliner Khas Kalimantan Selatan di Ubud, Bali

Fimela.com, Jakarta Indonesia kaya akan nilai budaya yang bisa dieksplorasi di ragam bidang salah satunya lewat sajian kuliner. Rasa menarik dengan bumbu rempah yang kaya membuat makanan Indonesia tak pernah membosankan. Setiap wilayah memiliki ciri khas tersendiri. Seperti Kalimantan Selatan yang kaya akan sajian kuliner menggugah selera.

Sebagai sosok yang expert dibidang kuliner, Cheff Will Meyrick sukses membuka beberapa restaurant ternama di Bali. Kegemaran traveling ke seleruh penjelajah pelosok terutama wilayah Indonesia semakin memperkaya dirinya dalam 'bercerita' yang dituangkan dalam ragam menu kuliner yang ia ciptakan.

Sajian khas Kalimantan Selatan di Hujan Locale

Kali ini, usai melakukan penjelajahan terkininya yaitu mengunjungi Kalimantan Selatan, Chef Will Meyrick memiliki misi tersendiri usai perjalanan tersebut. Pengalaman bertemu dengan Suku Dayak memberikan cerita yang berkesan yang mampu menginspirasi dirinya untuk belajar bagaimana suku pedalaman tersebut membuat makanan mereka menggunakan cara tradisional dengan mengandalkan bambu. Ia juga bereksplorasi dengan pasar apung, dan memburu menu masakan tradisional yang ia padukan dengan personal twist untuk sajian unik yang sayang jika terlewatkan.

Merangkum perjalanan terakhirnya tersebut, Chef Will Meyrick ingin menceritakan kembali pengalamannya bersama dengan para pecinta kuliner lewat sajian makanan eksotis dan memiliki ciri khas yang tak tertandingi. Kali ini, Hujan Locale yang merupakan restoran khas Indonesia akan menjadi tempat terselenggaranya A Dinner in South Kalimantan. Akan terselenggara selama 3 hari dua malam yaitu; 26, 27, 28 April 2019, kamu akan merasakan langsung kenikmatan sajian khas tanpa perlu mengunjungi Kalimantan Selatan secara langsung. Cek di sini untuk reservasi lebih lanjut.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading