Sukses

Lifestyle

Resep Ikan Cabe Garam Gurih Sedap

0(0)

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Ikan tongkol, mujair, nila, kakap, dori dan lain sebagainya bisa diolah menjadi berbagai menu maskana yang enak, tapi jika mencari yang mudah diolah, tidak butuh banyak usaha tapi enaknya nendang, ini resep yang bisa kamu coba di rumah.

Bahan:

  • 5 ekor ikan pindang, buang isi perutnya
  • 2 sdm air jeruk nipis
  • 2 sdm tepung terigu
  • 1 butir telur ayam
  • 1 sdm tepung beras
  • 1 sdt lada bubuk
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt maizena

Bumbu cabai garam:

  • 8 siung bawang putih
  • 2 siung bawang merah
  • 8 buah cabai rawit
  • 2 buah cabai merah
  • 1 batang daun bawang
  • garam dan gula secukupnya

Cara membuat:

  1. Cuci bersih ikan dan lumuri dengan perasan jeruk nipis.
  2. Campur semua bahan tepung dan telur, lumuri ikan dengan adonan. Tak perlu diberi air.
  3. Goreng ikan hingga matang dan krispi kecokelatan. Tiriskan.
  4. Cincang semua bahan cabai garam. Panaskan minyak secukupnya, tumis bawang putih dan bawang merah hingga harum, masukkan garam dan cabai, masak hingga sedap, tambahkan sedikit gula, aduk rata hingga semuanya matang.
  5. Tuangkan cabai garam ke atas ikan goreng. Siap sajikan.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Loading