Fimela.com, Jakarta Bagaimana sih cara terbaik meredakan stres? Salah satu caranya adalah menyesuaikannya dengan golongan darah kita. Yup, kita bisa mendapatkan cara yang paling ampuh untuk mengatasi stres yang disesuaikan dengan golongan darah.
Seperti yang dilansir dari dadamo.com, berbicara soal kondisi hormon, pemilik golongan darah B mirip dengan pemilik golongan darah A, yaitu memiliki kadar hormon kortisol yang cukup tinggi di tubuhnya. Ketika stres, pemilik golongan darah B bisa mengalami gangguan pola tidur, masalah pencernaan, dan gangguan fungsi kekebalan tubuh. Berbagai masalah kesehatan tubuh dan pikiran seperti hypothyroidism dan depresi juga bisa jadi akibat dari stres yang dirasa. Untuk mengatasi stres, ada sejumlah cara yang cukup ampuh untuk pemilik golongan darah B ini.
Olahraga yang Melibatkan Kekuatan Mental
Advertisement
Dr. D'Adamo merekomendasikan olah fisik yang tak hanya melibatkan tubuh tapi juga pikiran. Olahraga intens dengan elemen kekuatan mental dan melibatkan orang lain juga sangat disarakan untuk pemilik golongan darah B. Beberapa jenis olahraga yang disarankan, antara lain tenis, seni bela diri, golf, bersepeda, dan hiking.
Visualisasi dan Meditasi
Pemilik golongan darah B ini terbilang unik. Dr. D'Adamo memaparkan bahwa pemilik golongan darah B punya kemampuan meredakan stres dan menyeimbangkan kembali emosinya dengan kekuatan mental. Kekuatan mental di sini bisa dengan cara visualisasi dan meditasi. Saat dilanda stres atau tertekan, coba luangkan waktu untuk melakukan meditasi dan fokus memvisualisasikan hal-hal positif. Dengan cara ini, stres bisa lebih mudah diatasi dan diredakan.
Kerjakan Sesuatu yang Butuh Konsentrasi Penuh
Sebagai contoh, menyelesaikan puzzle. Coba luangkan waktu untuk menyelesaikan satu puzzle sampai benar-benar selesai. Dari sini nantinya kekuatan mental bisa lebih baik dan sangat membantu untuk meredakan stres yang dirasa. Ketika akhirnya bisa menyelesaikan sesuatu, akan ada perasaan lega dan bahagia yang bisa dirasakan. Cukup ampuh untuk mengembalikan mood jadi lebih baik.
Kalau Sahabat Fimela sendiri bagaimana? Cara apa yang dirasa paling ampuh untuk mengatasi stres? Share di sini, ya.