Fimela.com, Jakarta Suka mencoba berbagai menu masakan Jepang? Mungkin sushi roll adalah salah satu yang bisa dibuat sendiri di rumah. Namun jika masih pemula, apa yang perlu diperhatikan agar bisa menghasilkan sushi gulung yang cantik, padat dan tidak mudah terurai? Ini dia tips dan cara menggulung susi yang baik dan tepat.
Siapkan alat membuat sushi
- Bambu roll mat (makisu)
- Plastik bersih
- Pisau tajam
- sedikit minyak
- Sarung tangan plastik
Cara membuat:
Advertisement
- Tempatkan bambu roll mat untuk menggulung sushi.
- Bungkus atau alasi bambu roll dengan plastik wrap bersih agar tidak kotor atau mencemari sushi yang akan dibuat.
- Pakai sarung tangan plastik untuk menjaga kebersihan.
- Letakkan nori di atas bambu roll mat yang sudah dialasi plastik.
- Ratakan nasi dengan ketebalan yang sama di atas nori. Jangan terlalu tebal dan pastikan nasi memiliki tekstur punel. Tata isian sushi yang diinginkan di pangkal nori.
- Angkat sushi yang sudah ditata dengan isian bersama dengan bamboo roll mat, buat gulungan tepat di depan isian.
- Tekan-tekan agar membentuk bulatan yang menempel sempurna. Jika sudah yakin telah membuat bulatan inti, lanjutkan menggulung sisannya. Dan tekan-tekan lagi agar membentuk sushi padat.
- Olesi pisau dengan sedikit minyak , kemudian potong-potong sushi roll sesuai ketebalan yang diinginkan.
Mengolesi pisau dengan minyak membantu mencegah terlalu banyak nasi menempel di pisau. Selesai deh. Sushi roll siap dinikmati.