Fimela.com, Jakarta Ada banyak cara mengolah labu kuning menjadi berbagai makanan enak, apalagi olahan kue tradisional yang manis dan legit. Salah satu yang bisa dicoba adalah menu pais labu kuning. Dibungkus daun pisang, pais hampir sama bentuknya dengan lemet atau timus, tapi tekstur lembutnya lah yang membuatnya berbeda. Yuk, catat cara membuatnya.
Bahan:
- 1 kg labu kuning, kupas dan kukus hingga matang
- 600 liter santan cair
- 400 gr gula pasir
- 400 gr tepung beras
- 1 sdt vanila essence
- 1/2 sdt garam
- daun pisang secukupnya
Cara membuat:
Advertisement
- Hancurkan labu yang sudah matang selagi hangat. Campurkan dengan gula, santan dan tepung beras. Tambahkan garam agar memberikan rasa gurih. Aduk rata hingga jadi adonan agak encer.
- Tuang adonan ke dalam panci, panaskan dan masak sambil diaduk-aduk hingga mengental dan memadat.
- Ambil daun pisang secukupnya yang sudah dibersihkan, sendoki secukupnya dan bungkus. Lakukan hingga habis. Kukus selama 30 menit. Biarkan agak dingin.
Pais labu kuning siap dinikmati selagi hangat.