Fimela.com, Jakarta Jatuh cinta adalah hal yang manis dan pasti pernah dirasakan setiap manusia di dunia ini, karena pada dasarnya manusia memiliki perasaan. Tapi jika bicara tentang jatuh cinta, pernahkah merasa penasaran siapakah kira-kira antara pria dan wanita yang sering jatuh cinta duluan?
Karena ternyata sebuah penlitian menemukan jawabannya. Penelitian yang ditebitkan dalam The Journal of Social Psychology menemukan bahwa pria lah yang sering jatuh cinta lebih dulu daripada perempuan. Bukan hanya itu, pria juga lah yang lebih sering menyatakan cinta lebih dulu.
Penelitian yang melibatkan 172 partisipan mahasiswa ini mengakui bahwa meskipun mereka pikir perempuan lah yang akan lebih sering jatuh cinta lebih dulu, ternyata pria lah yang lebih sering menyatakan "Aku cinta kamu" lebih dulu. Padahal, menurut mereka, perempuan lah yang selalu melihat segala hal dari sisi emosional atau perasaan.
Advertisement
Analisis menunjukkan bahwa, kemungkinan besar perempuan tidak 'sebodoh' yang orang kira selama ini terkait jatuh cinta. Ternyata permepuan lebih hati-hati saat jatuh cinta, menata perasaannya dan cukup cepat beradaptasi mengatasi rasa cintanya pada seorang pria, tidak secara terang-terangan menunjukkan cintanya.
Wah, jadi sekarang sudah tahu kan jawabannya, siapa yang paling sering jatuh cinta duluan?