Sukses

Lifestyle

Tips Memasak Dim Sum Agar Tampilannya Cantik dan Menggugah Selera

Fimela.com, Jakarta Makanan yang satu ini memang tak pernah gagal memikat hati banyak pecinta kuliner. Yup, dim sum memiliki cita rasa yang khas yang membuatnya banyak difavoritkan penggemar makanan. Nah, bagi Sahabat Fimela yang ingin mencoba membuat sendiri dim sum di rumah, berikut ini adalah berbagai tips agar dim sum yang dimasak tampilannya super cantik dan menggugah selera.

Yang pertama adalah jangan membiarkan dim sum dikukus terlalu lama. Terlalu lama memasak dim sum hanya akan membuat bentuknya jadi kering dan mengerut. Jika ingin menyantap dim sum dalam keadaan panas lebih baik dipanaskan sebentar sebelum disajikan.

Saat akan menyusun dim sum alangkah baik untuk menyusunnya dengan sangat hati-hati. Jangan menumpuk dim sum terlalu banyak. Bagian bawah bisa tergencet dan rusak bentuknya. Menumpuk dim sum juga dikhawatirkan membuat lengket dan merusak bentuknya.

Membuat dimsum memang butuh ketelitian. Tetapi bukan berarti tidak bisa dibuat secara rumahan. Semoga tips ini bermanfaat untukmu ya Sahabat Fimela. Nantikan tips lainnya hanya di Fimela.com ya.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading