Sukses

Lifestyle

Seberapa Sering Seharusnya Mengganti Talenan?

Fimela.com, Jakarta Tak cuma buah dan sayur saja yang punya masa kadaluarsa. Beberapa peralatan di dapur juga memiliki masa kadaluarsa lho Sahabat Fimela. Jika tak diganti, bisa jadi peralatan ini malah akan merusak makanan bukannya membantu kinerjamu di dapur.

Jika dipakai terus-menerus tanpa diganti sama sekali, bisa jadi peralatan masak sudah tidak layak pakai dan membahayakan kesehatan. Nah, tidak mau hal ini terjadi kan?

Kali ini Fimela akan coba bahas soal masa kadaluarsa talenan. Talenan ini dipakai sebagai alas saat memotong makanan. Talenan sangat membantu agar meja tak tergores dan memindahkan bahan makanan yang sudah dipotong lebih mudah. Berapa lama sekali sebaiknya mengganti talenan?

Ganti talenan setiap 3 tahun sekali. Jika Sahabat Fimela menggunakan talenan kayu, ganti setiap setahun sekali, apalagi jika dirimu setiap hari memasak. Talenan rawan sekali tegrores dan akan menjadi sarang bakteri jika tak diganti dalam waktu yang lama.

Pastikan juga untuk membersihkannya dengan sangat bersih. Jika tidak bersih, makanan yang diiris di atas talenan akan rentan terkontaminasi bakteri.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading