Sukses

Lifestyle

Resep Tempe Goreng Bumbu Bawang Ketumbar Menggugah Selera

Fimela.com, Jakarta Tempe menjadi salah satu bahan makanan yang memiliki nutrisi terbaik buat tubuh. Tempe juga merupakan bahan makanan yang bisa diolah menjadi masakan sangat lezat. Ya, meski masakan itu dibuat dan dibumbui dengan cara paling sederhana. Seperti halnya tempe goreng bumbu bawang ketumbar berikut ini.

Bahan

  • 1 kotak tempe (iris panjang sesuai selera)
  • 3 siung bawang putih
  • 1/2 sdt ketumbar (haluskan)
  • 1/2 sdt garam
  • 3 cm kunyit
  • 1 butir kemiri
  • Sejumput kaldu ayam atau sapi bubuk
  • Air (secukupnya)
  • Minyak goreng (secukupnya)

Cara Membuat

  1. Haluskan bawang putih, kemiri, ketumbar, garam, kunyit dan kaldu ayam atau sapi.
  2. Tambahkan sedikit air ke dalam bumbu yang dihaluskan, aduk rata.
  3. Masukkan tempe yang telah diiris sesuai selera ke dalam bumbu, diamkan kira-kira selama 5 menit agar bumbu meresap.
  4. Panaskan minyak goreng, goreng tempe yang telah diberi bumbu hingga berwarna kuning kecokelatan dan matang.
  5. Angkat tempe yang telah matang, sajikan selagi masih hangat.

Meski sangat sederhana, resep masakan tempe ini sangat lezat dan menggugah selera. Selamat mencoba resep ini dan semoga keluarga di rumah suka.

 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading