Fimela.com, Jakarta Gorengan selalu menjadi sajian yang mengesankan dan menggugah selera. Apalagi jika gorengan tersebut adalah gorengan dengan rasa manis, segar dan gurih di setiap gigitannya seperti halnya buncis goreng balut tepung. Tak hanya enak sebagai camilan, gorengan ini juga enak sebagai lauk. Berikut adalah resep gorengan buncis goreng balut tepung.
Bahan
- 250 gram sayur buncis
- 4 sdm tepung bumbu serba guna
- 1 sdm tepung beras
- Garam (secukupnya)
- Air (secukupnya)
- Minyak goreng (secukupnya)
Cara Membuat
Advertisement
- Campur tepung bumbu dan tepung beras jadi satu, tambahkan air secukupnya dan aduk rata.
- Masukkan sayur buncis ke adonan tepung hingga terbalut semuanya.
- Panaskan minyak, ambil satu persatu buncis yang telah terbalut tepung.
- Goreng buncis tepung hingga matang dan berwarna kuning keemasan.
- Angkat buncis goreng yang telah matang, tiriskan. Sajikan buncis goreng selagi masih hangat dan renyah.
Resep gorengan yang sangat mudah bukan? Selamat mencoba resep ini dan semoga keluarga di rumah suka.