Fimela.com, Jakarta Seseorang dengan tipe kepribadian ENFJ dikenal sebagai pribadi yang suka berteman dan berkorban. Pribadinya juga sangat bisa memberi pengaruh pada banyak orang dari berbagai kalangan dan karakter. ENFJ sendiri merupakan satu dari 16 tipe kepribadian berdasarkan tes psikologi Myers-Briggs Type Indicator.
Psikolog David Keirsey seperti yang dilansir dari verywellmind.com menyebutkan bahwa sekitar satu hingga lima persen penduduk dunia memiliki tipe kepribadian ENFJ ini. Tipe kepribadian ENFJ ini pun memiliki sejumlah kelebihan dan kekurangan, selengkapnya yuk simak di sini.
Kelebihan Seorang ENFJ
Advertisement
1. Mudah berteman dan ramah.
2. Punya rasa empati tinggi.
3. Bisa mempengaruhi banyak orang dengan mudah.
4. Rapi.
5. Punya lingkaran sosial yang luas.
Kelebihan yang paling menonjol dari seorang ENFJ adalah pribadianya yang sangat mudah berteman. Dia bisa berteman dengan banyak orang dari berbagai karakter. Bahkan dengan orang yang tampak sangat tertutup dan pendiam pun, dia bisa dengan cukup mudah berteman dan mendekatinya. Tak heran jika lingkaran sosialnya sangat luas karena dia bisa berteman dengan siapa saja serta memiliki rasa empati yang tinggi.
Kekurangan Seorang ENFJ
1. Suka mencari perhatian dan persetujuan.
2. Sangat sensitif.
3. Sering kesulitan dalam membuat keputusan.
4. Terlalu keras pada diri sendiri.
Dalam membuat keputusan, sorang ENFJ bisa sangat kesulitan. Bahkan ia cenderung menggunakan perasaan pribadi daripada kriteria yang objektif dalam membuat sebuah keputusan. Selain itu, seorang ENFJ juga kadang bisa sangat keras pada dirinya sendiri, dalam artian lebih sering menyalahkan diri sendiri jika ada suatu masalah dan jarang "mengizinkan diri sendiri" untuk ikut bahagia atas pencapaian yang berhasil dibuat.
Mengetahui kelebihan dan kekurangan ini bisa sangat membantu seorang ENFJ untuk memposisikan diri dan menyesuaikan diri di berbagai situasi. Dari kelebihan yang dimiliki pun nantinya bisa digunakan untuk mengoptimalkan potensi dan kompetensi yang dimiliki.