Fimela.com, Jakarta Saat menjalin hubungan asmara, siapapun pasti ingin hubungan tersebut berjalan baik-baik saja dan bahagia selamanya. Siapapun pasti juga ingin hubungan yang terjalin senantiasa langgeng dan hanya terpisahkan oleh maut maupun masa tua.
Sahabat Fimela pun pasti ingin mendapatkan hubungan yang bahagia kan? Untuk menjalin hubungan asmara yang bahagia, sebenarnya hal ini cukup mudah buat dilakukan lho. Melansir dari laman yourtango.com, jika ingin hubungan asmaramu bahagia selalu, bawa santai hubungan yang ada tersebut.
Hubungan yang bahagia dan langgeng adalah hubungan yang dibangun dengan kepercayaan dan kejujuran yang mengesankan. Hubungan bahagia juga merupakan hubungan yang tak banyak drama di dalamnya.
Advertisement
Ketika kita menjalin hubungan dan hubungan itu membuat kita cemas berlebihan atau takut kehilangan, disadari atau tidak hal ini akan membuat kita jadi pribadi yang posesif untuk pasangan. Jika sudah begitu, tidak akan lagi rasa nyaman dan tenang dalam hubungan itu. Alhasil, pertengkaran demi pertengkaran, perasaan curiga dan salah paham akan lebih sering terjadi.
Dan jika sudah begitu, dipastikan bahwa hubungan yang dijalani akan lebih mudah putus. Ini juga membuat hubungan lebih mudah goyah serta berakhir. Cemas dan takut kehilangan memang wajar dialami siapa saja pada pasangannya, namun jika perasaan ini sudah berlebihan, ini akan membuat hubungan yang ada terasa membosankan. Ini juga akan membuat pasangan merasa terkekang dan tak lagi nyaman dengan kita.
Agar hubungan bahagia selalu dan membuat kedua pasangan sama-sama nyaman, stop cemas berlebihan apalagi takut kehilangan. Percayalah bahwa yang namanya jodoh tak akan ke mana. Perihal cinta, semakin ia dikejar ia akan semakin menghindar pun sebaliknya.