Sukses

Lifestyle

Makanan Ternyata Dapat Meningkatkan Kesehatan Mental

Fimela.com, Jakarta Makanan ternyata memiliki pengaruh besar terhadap kesehatan mental, itulah mengapa para ahli berkali-kali menegaskan bahwa diet harus dilakukan di bawah pengawasan profesional. Dilansir dari huffpost.com, Jumat (25/1/2019), berikut ini adalah beberapa cara menggunakan makanan untuk meningkatkan kesehatan mental, penasaran?

1. Makanan panggang untuk orang lain guna mendapatkan manfaat psikologis

Memanggang makanan, terutama jika makanan tersebut memang dibuat untuk orang lain ternyata memiliki beberapa manfaat psikologis. Memanggang sendiri sebenarnya adalah aktivitas untuk mengekspresikan diri yang produktif, serta praktik memberikan perhatian penuh terhadap suatu hal.

2. Mengonsumsi makanan yang dapat memberi tubuh energi

Beberapa makanan akan memberi tubuh energi dan membuat kamu merasa lebih baik. Makanan tersebut biasanya harus mengandung beberapa nutrisi, seperti zat besi, vitamin B, magnesium, potasium, dan seng.

Pikirkan kacang-kacangan dan biji-bijian, makanan yang seharusnya dikonsumsi setiap hari. Jika makanan yang dikonsumsi mampu memberi energi aktif, suasana hati juga akan lebih positif.

 

Menjauhi makanan yang mengandung gula

3. Menjauh dari makanan yang mengandung gula

Mengonsumsi makanan yang mengandung gula akan membuat tubuh terus menerus menginginkan gula yang lebih banyak. Selain itu, gula juga berkontribusi menyebabkan depresi dan rasa cemas berlebihan.

4. Mengonsumsi makanan yang dapat membantu meningkatkan kualitas tidur

Beberapa makanan dapat mengganggu tidur, seperti steak dan cabai, sedangkan beberapa jenis makanan lainnya justru dapat membantu kamu tidur lebih nyenyak. Konsumsi makanan seperti beras merah yang mengandung asam amino dan buah ceri yang dapat melepaskan melatonin.

5. Terapi kuliner untuk kesehatan mental

Memasak dapat digunakan sebagai salah satu bentuk terapi. Proses menyatukan berbagai bahan menjadi suatu makanan membutuhkan perhatian dan niat.

Memasak jelas meminta kamu untuk memfokuskan pikiran dan keluar sebentar dari kebisingan aktivitas sehari-hari. Sudah pernah mencoba salah satu cara menggunakan makanan untuk meningkatkan kesehatan mental?

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading