Fimela.com, Jakarta Musim kampanye Pemilihan Presiden seringkali dijadikan perang gagasan untuk menarik simpati pemilihnya. Salah satunya adalah bagaimana calon terpilih memaparkan ide dan gagasannya kepada perempuan. Lalu apa yang sebenarnya menjadi isu penting bagi perempuan dan layak mendapat perhatian?
Kemarin (17/1) Fimela membuat polling di twitter, tentang isu yang diharapkan memperoleh perhatian lebih dari pemerintah. Dari 751 pemilih, 51% pemilih memilih untuk isu tentang pemerkosaan perempuan lebih diperhatikan. Isu tentang perkawaninan anak usia dini mendapat 30% suara dari Sahabat Fimela. Sedangkan sisanya yaitu 19% mengharapkan pemerintah lebih memerhatikan isi kekerasan kepada perempuan.
Advertisement
Dari hasil polling tersebut dapat ditarik satu kesimpulan bahwa isu tentang perempuan sangat penting. Dan bahwa diharapkan pemimpin yang terpilih nanti isu tersebut dapat lebih diperhatikan.
Mengapa Isu Tentang Perempuan Penting Dibahas?
Isu tentang perempuan sangat penting dibahas. Seberapa penting isu ini menjadi perdebatan dalam debat calon presiden? Sayangnya, dalam debat presiden yang dilakasanakan kemarin (17/1) isu tentang perempuan belum tersentuh sama sekali. Perempuan hanya menjadi pemanis dan belum menjadi laku politik dalam perilaku politik kita saat ini.
Meskipun tema debat kemarin seputar hak asasi manusia, namun sayangnya hak-hak perempuan masih belum tersentuh dalam debat tersebut. Saat ini, hukum masih diskriminatif terhadap perempuan dan kelompok rentan dan minoritas. Perempuan masih dianggap sekadar objek seks, pemanis saja dalam debat.
Visi dan misi pemerintah seharusnya dapat menyentuh isu tentang perempuan, termasuk dalam perumusan kebijakannya. Bagaimana menurutmu Sahabat Fimela? Apa yang paling kamu inginkan untuk dibahas dan disentuh dengan nyata mengenai isu perempuan? Share pendapatmu di kolom komentar.