Sukses

Food

5 Tips Menyimpan Kangkung agar Tidak Mudah Layu

Fimela.com, Jakarta Suka belanja sayuran untuk memasak berbagai menu untuk keluarga, mungkin sahabat Fimela juga akan sering menemui sayur kangkung. Sayur kangkung biasanya dijual dengan sangat murah dan dapat banyak. Ini kelbihan yang sulit ditandingi sayuran lainnya.

Namun sayangnya, tidak seperti sayuran lainnya yang cukup awet, kangkung relatif lebih mudah layu dan menghijau. Kesegaran kangkung tidak bertahan lama sehingga harus segera diolah jika tak ingin cepat layu.

Meski begitu, buan berarti kangkung tak bisa disimpan untuk beberapa hari ke depan. Kangkung bisa disimpan dalam waktu cukup lama dalam keadaan tetap segar dan tahan lama, dengan sekian cara berikut ini.

 

1. Jangan mencucinya

Setelah membelinya, jika tidak langsung diolah, sebaiknya jangan sekali-kali mencucinya. Keadaan basah membuat kangkung cepat membusuk. Jadi pastikan menyimpan kangkung ke dalam kulkas dalam keadaan sayur ini kering atau tidak lembab.

2. Bungkus dengan kertas

Segera keluarkan kangkung yang dibeli dari plastik pembungus dan ganti bungkus dengan kertas. Bisa kertas dapur, kertas koran atau kertas bekas lainnya. Sebelum menyimpan ke dalam kulkas, membungkus kangkung dengan kertas akan mengurangi kelembaban kangkung. Ganti kertas pembungkus jika sudah mulai basah.

3. Potong akarnya

Demi kepentingan menghemat ruang penyimpanan di dalam kulkas dan menjaga kangkung tetap segar, tidak masalah memotong akarnya dan hanya menyimpan bagian yang dibutuhkan saja. Pastikan semua bagian terbungkus dengan kertas sehingga tidak ada bagian yang layu.

4. Simpan di bagian pendingin yang tepat

Simpan kangkung di bagian rak paling bawah karena tidak terkena udara dingin kulkas secara langsung namun tetap segar dan berada di suhu yang tepat untuk menjaga kesegarannya.

5. Vas bunga

Jika kulkas sedang penuh sehingga tak cukup menyimpan di dalam, bisa juga menyimpan kangkung di suhu ruangan. Caranya, rendam akarnya di dalam wadah atau vas bunga sehingga kangkung mendapat cukup air untuk tetap menjaga kesegarannya.

Itu dia tips menyimpan kangkung agar tidak mudah layu. Akan lebih baik jika hanya membeli kangkung secukupnya agar tidak perlu membuang kangkung yang layu. Meski disimpan di kulkas, kangkung tetap harus segera diolah karena relatif cepat menguning.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading