Sukses

Lifestyle

Destinasi yang Harus Masuk dalam Bucket List 2019 Menurut Travel Blogger Marischka Prudence

Fimela.com, Jakarta Siapa yang tidak kenal dengan Maischka Prudence, Travel Blogger cantik yang sudah melanglang buana, baik ke daerah-daerah cantik di Indonesia dan juga luar negeri. Perempuan yang akrab disapa Prue ini mulai mengisahkan petualangannya sejak September 2012. 

Sejak itu, blog berjudul Life is an Absurd Journey ini pun lahir. Selama 6 tahun ini, Prue sudah berpetualang ke berbagai negara menarik dan destanasi dalam negeri yang super cantik. 

Cukup lama menjadi travel blogger, membuat Prue memiliki banyak pengalaman yang ingin dibagikannya kepada sahabat Fimela yang juga gemar berpetualang. Sejak 2012, Prue melihat beberapa poin menarik soal dunia travel. Salah satunya tren destinasi 2019. 

Sepanjang beberapa tahun ini, gaya hidup traveling sudah berkembang begitu cepat. Tahun depan pun, traveling juga akan menjadi tren.

"Traveling itu akan selalu berkembang. Terutama Free Independent Traveler, jadi intinya dia tidak ikut travel agents, melainkan memutuskan untuk berjalan sendiri dan mengatur rencananya sendiri," kata Prue saat bertandang ke KLY Longue di Jakarta Pusat.

Selain berbincang mengenai pengalamannya mengunjungi berbagai tempat menarik, Prue juga membagikan bebera destinasi yang akan menajadi tren di tahun 2019, dan tentunya harus kamu masukkan ke dalam bucket list 2019. 

 

Pulau Komodo

Prue mengaku destinasi yang memiliki laut dan pantai indah akan selalu menjadi tren di sepanjang waktu. Termasuk Pulau Komodo. 

"Kalau laut-laut pasti akan membawaku kembali lagi. Tahun 2018 diawali dengan Pulau Komodo. Tahun baruan tahun lalu saya berada di pulau itu. Komodo bagi saya merupakan tempat yang akan selalu ingin disambangi. Tahun 2019 saya pasti akan berkunjung lagi. Selain itu, Pulau Komodo selama 4 tahun ini menurut Prue berkembang dengan sangat baik dan pesat," ceritanya. 

Sumba dan Daerah Timur Indonesia

Mengingat sudah banyak orang Indonesia yang berkunjung ke Sumba dan merambah kawasan Indonesia bagian timur, ada banyak destinasi menarik yang harus masuk ke dalam daftar tujuanmu untuk berpetualang di dalam negeri. Meskipun akses terbatas dan belum begitu banyak masyarakat Indonesia yang bertandang ke daerah-daerah tersebut, kawasan ini bakal menjadi tren di sepanjang 2019, menurut Prue. 

Praha

Di Praha, saya merasa destinasi ini sangat menyenangkan. Meskipun tidak lama, hanya seminggu, tapi ibukota dari Republik Ceko sangat berkesan.

"Di sana enak banget, jadi saya sarankan untuk berkunjung ke sana tahun 2019," katanya. 

Jepang dan Korea

Setelah baru saja menyambangi Ishikawa, Jepang di penghujung tahun 2018, Prue mengaku akan kembali lagi di tahun 2019.

"Jepang selalu menjadi destinasi yang berulang. Sementara itu, Korea Selatan pun akan masih mendapatkan banyak pengunjung dari Indonesia lantaran kepopulerannya. Baik karena kebudayaannya maupun makanan khas di sana," katanya. 

 

 

Iran, Pakistan, Kirgiztan

Destinasi-destinasi yang awalnya bukan menjadi tempat tujuan untuk berlibur ternyata akan mulai dilirik oleh banyak masyarakat Indonesia. Meskipun masih banyak keterbatasan informasi untuk berpetualang di negera-negara ini, namun Prue merasa ketiga negara ini akan menjadi cukup populer di 2019 nanti. 

India

Meskipun banyak perempuan yang masih sedikit khawatir untuk berkunjung ke Negara Anak Benua, namun India akan menjadi cukup populer juga di tahun 2019. Bahkan, menurut Prue, dua tahun belakangan ini banyak sekali pengunjung India. 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading